Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Raup Rp6,9 Miliar, Baru dari Bonus

By Kamis, 22 Oktober 2015 | 21:38 WIB
Persib bakal kebanjiran bonus usai menjuarai Piala Presiden.
Fernando Randy/BOLA
Persib bakal kebanjiran bonus usai menjuarai Piala Presiden.

Persib tengah berada di atas angin usai menjuarai ajang Piala Presiden. Bonus-bonus berdatangan. Setidaknya, Maung Bandung bakal meraup sekitar tujuh miliar rupiah atas keberhasilan meraih gelar juara tersebut.

Selain berhak atas uang juara sebesar tiga miliar rupiah, Persib juga bakal kebanjiran bonus dari berbagai pihak.

Jika tidak ada aral melintang, kas keuangan Maung Bandung bakal semakin bertambah gemuk dalam beberapa pekan mendatang.

Setidaknya sudah ada beberapa sponsor dan simpatisan yang berminat membayar jerih payah pemain dan ofisial tim dengan guyuran bonus.

Jika ditotal, jumlah bonus yang akan membanjiri Persib mendekati angka tujuh miliar rupiah! Besaran angka tersebut belum termasuk pos-pos pendapatan lain seperti tiket penonton di laga kandang selama turnamen hingga match fee dari Mahaka.

Manajer Persib, Umuh Muchtar, menuturkan bahwa hingga Rabu (21/10), Persib baru menerima bonus dari salah satu sponsor, Indosat.

Namun, ia meyakini bahwa bonus-bonus lain yang telah dijanjikan bakal turun tepat waktu.

“Ya awalnya saya heran juga (tim) diundang ke Indosat. Ternyata dikasih bonus Rp400 juta. Kalau hadiah juara katanya akan secepatnya ditransfer, bonus dari Gubernur juga akan segera cair, kalau dari Wali Kota Bandung rencananya Minggu (25/10) nanti,” ujar Umuh.

Dibagi Pelatih dan Dua Pemain Senior Umuh juga menuturkan semua uang atas prestasi Persib akan diatur oleh pelatih Djadjang Nurjaman bersama dengan dua pemain senior yang sekaligus juga menjabat sebagai kapten dan wakil kapten, Atep dan Firman Utina.

“Nanti yang membagikan bonus dan hadiah itu ya pelatih, Atep, dan Firman. Saya hanya mengingatkan setelah dapat uang hadiah dan bonus, jangan foya-foya,” ujar Umuh.

Ia melanjutkan bahwa sejak awal turnamen Piala Presiden 2015, semua pemain sepakat tidak dikontrak. Namun, total pendapatan dari match fee, hadiah serta bonus, akan dibagi secara proporsional untuk pemain dan kebutuhan tim.

“Jadi pembagiannya 70-30, 70 persen untuk tim (pemain, tim pelatih dan ofisial), sedangkan 30 persen untuk kebutuhan tim. Saya tidak pernah terlibat dalam pembagiannya, tapi hanya melihat perinciannya dan menandatangani saja,” kata Umuh.

Penulis: Erwin Snaz/Martinus Bangun

HADIAH DAN BONUS-BONUS PERSIB

Hadiah juara Piala Presiden: Rp3 miliar
Gubernur Jawa Barat: Rp2 miliar
Rating tertinggi: Rp1 miliar
Wali Kota Bandung: Rp500 juta*
Indosat: Rp400 juta.
Total: Rp6,9 miliar.

*Bonus berasal dari pengusaha dan simpatisan di Bandung

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor :
Sumber : Harian BOLA 22 Oktober 2015


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X