Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berlusconi Tak Berikan Jaminan kepada Mihajlovic

By Anju Christian Silaban - Kamis, 22 Oktober 2015 | 18:37 WIB
Pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic.
Valerio Pennicino/Getty Images
Pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic.

Masa depan Sinisa Mihajlovic bersama AC Milan memendam tanda tanya. Presiden Silvio Berlusconi tak berani memberikan jaminan terhadap posisi pelatih asal Serbia tersebut.

Mihajlovic terancam didepak setelah Milan dikalahkan Inter Milan pada ajang Trofeo Berlusconi. Sebelumnya, Milan juga gagal memenangi tiga partai terakhir di Serie A.

Alih-alih meredam kabar tersebut, Berlusconi justru mengatakan, "Tak ada yang tahu masa depan Mihajlovic."

"Tak ada yang bisa saya katakan. Saya menyikapi hasil pertandingan ini dengan buruk. Saya lebih suka bila tim meraih kemenangan," tutur Berlusconi.

Wajar bila Berlusconi kecewa. Turnamen ini memang identik dengan I Rossoneri dan dibentuk untuk mengenang ayah Silvio Berlusconi, yaitu Luigi Berlusconi.

Dilaporkan media-media Italia, Mihajlovic telah menerima ultimatum untuk memenangi dua pertandingan  selanjutnya, yaitu melawan Sassuolo, 25 Oktober 2015, dan Chievo Verona, 29 Oktober 2015.

Mihajlovic terancam didepak setelah Milan dikalahkan Inter Milan pada ajang Trofeo Berlusconi. Sebelumnya, Milan juga gagal memenangi tiga partai terakhir di Serie A.
Alih-alih meredam kabar tersebut, Berlusconi justru mengatakan, "Tak ada yang tahu masa depan Mihajlovic."
"Tak ada yang bisa saya katakan. Saya menyikapi hasil pertandingan ini dengan buruk. Saya lebih suka bila tim meraih kemenangan," tutur Berlusconi.
Wajar bila Berlusconi kecewa. Turnamen ini memang identik dengan I Rossoneri dan dibentuk untuk mengenang ayah Silvio Berlusconi, yaitu Luigi Berlusconi.
Dilaporkan media-media Italia, Mihajlovic telah menerima ultimatum untuk memenangi dua pertandingan  selanjutnya, yaitu melawan Sassuolo, 25 Oktober 2015, dan Chievo Verona, 29 Oktober 2015.


Editor : Anju Christian Silaban
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X