Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Martapura, Arema Tanpa 10 Pemain

By Ferril Dennys Sitorus - Rabu, 28 Oktober 2015 | 15:52 WIB
Logo Arema.
Dok. Google
Logo Arema.

Arema cronus dipastikan tak diperkuat 10 pemain dalam laga uji coba melawan Martapura FC di Stadion Demang Lehman, Sabtu (31/10/20150. 

Sepuluh pemain Singo Edan yang absen merupakan pemain inti. Diantaranya adalah Kurnia Meiga, Kadek Wardhana, Purwaka Yudhi, Fabiano Beltrame, Benny Wahyudi, Hasyim Kipuw, Gilang Ginarsa, Hendro Siswanto, I Gede Sukadana, dan  Ferry Aman Saragih.

Meiga ikut Piala Habibie bersama Persipare Pare-pare.  Purwaka, Kipuw, Ferry Aman Saragih dan Benny absen karena ada keperluan keluarga, sedangkan Fabiano pulang kampung ke Brasil. Kadek dan Sukadana ada upacara adat di Bali. Gilang sakit dan Hendro terdiagnosa cedera.

"Mereka semua sudah izin. Tidak masalah, kami akan maksimalkan pemain yang ada, terutama yang jarang mendapatkan porsi bermain di Piala Presiden lalu," kata asisten pelatih Arema, I Made Pasek Wijaya, kepada wearemania.net, Rabu (28/10/2015).

Lancine Kone dan Morimakan Koita juga dipastikan tak akan ikut tur tandang ke Martapura. Sebab, duo Afrika itu sudah pulang ke negara masing-masing setelah kontraknya berakhir 25 Oktober lalu.

Praktis, saat ini skuat Singo Edan hanya memiliki 15 orang pemain yang tersisa. Namun mereka kedatangan dua orang pemain anyar, yaitu Hermawan yang dipinjam dari Persipasi Bandung Raya (PBR) dan Sackie Teah Doe yang pernah memperkuat PS Bangka.

Berikut ini nama pemain Arema yang tersisa untuk laga uji coba melawan Martapura FC: Utam Rusdiana, Achmad Kurniawan, Suroso, Johan Alfarizie, Junda Irawan, Juan Revi, Ahmad Bustomi, Oky Derry, Arif Suyono, Dendi Santoso, Dio Permana, Sunarto, Nanda Bagus, Cristian Gonzales, Samsul Arif, Hermawan, Sackie Teah Doe.


Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : wearemania.net.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X