Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema Vs Gresik United, Duel Veteran

By Ferril Dennys Sitorus - Selasa, 10 November 2015 | 15:13 WIB
Arema Cronus Vs Persegres Gresik United
Jovi/JUARA.net
Arema Cronus Vs Persegres Gresik United

Derby Jawa Timur antara Arema Cronus dan Persegres Gresik United akan menandai dibukanya turnamen Piala Jenderal Sudirman di Stadion Kanjuruhan, Malang, malam nanti.

Selain beraroma derbi, laga ini akan mempertemukan dua pemain berpengalaman yakni Cristian Gonzales dan Bima Sakti. Kedua pemain ini terbilang sudah cukup tua sebagai pesepakbola karena sama-sama telah berusia 39 tahun. Namun, usia tak mengikis kemampuan mereka.

Tengok saja bagaimana apiknya penampilan El Loco pada Piala Presiden 2015. Melempem pada babak penyisihan, pemain naturalisasi asal Uruguay tersebut bangkit menjadi mesin gol Singo Edan. Total, ia telah mencetak lima gol dan mengantarkan Arema meraih peringkat ketiga pada Piala Presiden 2015.

Sama halnya dengan Gonzales, Bima Sakti juga tampil konsisten bersama Gresik United Piala Presiden. Sebagai kapten, Bima juga ingin membawa Gresik United meraih hasil yang lebih baik di Piala Jenderal Sudirman. Penampilan Gresik United cukup buruk setelah menelan tiga kekalahan beruntung sehingga mereka tersingkir dari Piala Presiden 2015.

"Kami akan berusaha memberikan yang terbaik buat Gresik. Asal kita kerja keras, bukan hal yang mustahil untuk bisa mengimbangi atau bahkan mengalahkan Arema," ungkap pemain yang lahir di Balikpapan, Kalimantan Timur 23 Januari 1976 ini.

Demi mencapai hal tersebut, Bima sebagai gelandang bertahan tentunya harus berusaha keras melindungi wilayah pertahanan timnya dari gempuran El Loco pada pertandingan nanti.

Prakiraan Formasi

Arema: I Made Kadek Wardana; Alfarizi, Purwaka, Bohiques, Hasyim, Viscarra, Bustomi, Hendro; Sunarto, Gonzales, Samsul

Pelatih: Joko Susilo

Gresik United: Aji Saka, David, Sumardi, Yanuar, Wismoyo, Rico, Fitra, Bima, Rendi; Reza, Qischil

Pelatih: Widodo C Putro

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Piala Jenderal Sudirman 2015

  


(Juara.net)

Profil Arema di Piala Jenderal Sudirman


(Juara.net)

Profil Persegres Gresik United di Piala Jenderal Sudirman

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor :
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X