Gelandang legendaris Liverpool, Jamie Redknapp, menaruh kekaguman terhadap Jamie Vardy. Ia menyebut risingstar Leicester City itu sebagai calon kuat peraih sepatu emas Premier Lague musim 2015-16.
Di tengah banyaknya penyerang kelas dunia yang memadati EPL, Vardy mampu tampil menonjol. Saat ini ia bercokol di puncak klasemen pencetak gol terbanyak EPL.
Vardy sudah mengumpulkan sembilan gol dalam sembilan pertandingan. Tak heran bila Redknapp menganggap pemain Inggris berusia 28 tahun itu sebagai calon top skor.
"Saya yakin dia tidak pernah mengira bisa berkompetisi memperebutkan sepatu emas EPL. Jangan salah, dia merupakan penantang serius," tulis Redknapp dalam kolomnya di Daily Mail.
Kekaguman Redknapp terhadap Vardy semakin menjadi setelah melihat aksi sang pemain dalam laga Leicester kontra Southampton (17/10/2015). Dalam pertandingan yang berakhir imbang 2-2 itu, Vardy mencetak dua gol untuk menghindarkan timnya dari kekalahan.
"Ketika saya melihat Leicester tertinggal 0-2, saya berkata pada diri sendiri bahwa laga belum berakhir. Ternyata benar, Vardy membuat semua hal terjadi," kata Redknapp.
Sudah cukup lama pemain Inggris tak menggondol sepatu emas EPL. Kevin Philips adalah pemain lokal terakhir yang berhasil menyabet gelar pemain tersubur. Prestasi tersebut ia torehkan pada musim 1999-00.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar