Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Van Gaal: Posisi Wayne Rooney Tergantung Lawannya

By Suryo Wahono - Selasa, 10 November 2015 | 02:44 WIB
Louis van Gaal, memerintahkan pemain agar tidak menghiraukan reaksi suporter.
Clive Brunskill/Getty Images
Louis van Gaal, memerintahkan pemain agar tidak menghiraukan reaksi suporter.

Louis van Gaal kembali menjelaskan alasan memainkan Wayne Rooney di posisi yang berbeda. Kapten Manchester United tersebut musim ini sudah dipasang sebagai nomor 10 (gelandang tengah) dan nomor sembilang (striker).

Pada pertandingan melawan West Brom akhir pekan lalu Rooney menempati posisi di belakang striker tunggal Anthony Martial. Pilihan taktik ini mirip musim lalu. Rooney tampak masih dicarikan tempat yang cocok dengan sistem Van Gaal musim ini.

Rooney baru mencetak dua gol di Premier League musim ini. Angka tersebut sangat mengecewakan bila dibandingkan dengan harapan para fans. Terlihat jelas bahwa sang kapten tim tetap harus berjuang ketika dimainkan di posisi manapun.

Akan tetapi, alasan LvG masih tetap seperti musim lalu, yaitu bahwa peran Rooney tergantung kepada lawan yang dihadapi.

“Itu tergantung kepada lawan, kualitas lawan, kualitas rekan-rekan setim, dan apakah mereka (para pemain United lainnya) bisa memberi hal lain untuk menyakiti lawan," kata sang manajer seperti dikutip Daily Star.

Rooney juga bermain sebagai nomor 10 di Liga Champions melawan CSKA dan terlihat tampil cukup baik. Setelah Anthony Martial ditarik keluar, sang kapten pindah ke depan, memimpin lini serang United. Rooney tentu tidak kecewa karena pada menit ke-79 dia mencetak satu-satunya gol hasil umpan Jesse Lingard dan membuat timya meraih tiga poin penting.

Berkaitan dengan kegelisahan para suporter, Van Gaal mengatakan bahwa para pendukung berhak punya opini sendiri, tetapi sikap negatif mereka bisa memengaruhi para pemain.

"Para suporter harus mendukung para pemain, bila tidak akan membuat mereka mengalami kesulitan bermain di Old Trafford," kata Van Gaal. Pelatih asal Belanda itu juga menyarankan agar para pendukung United melemparkan kritik kepada manajer saja, bukannya memberi reaksi negatif dari tribun penonton.

Lingard sempat mengaku bahwa LvG memerintahkan agar para pemain tidak menghiraukan (reaksi negatif) para suporter, bersabar, dan tetap bermain sesuai arahan pelatih.


Editor : Suryo Wahono
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X