Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lautan Biru Bobotoh Bikin Umuh Terharu

By Firzie A. Idris - Minggu, 25 Oktober 2015 | 23:15 WIB
Suasana Pawai Persib
Budi Kresnadi/BOLA/JUARA.net
Suasana Pawai Persib

Bobotoh mengiringi pawai juara Persib Bandung sejak dari Kabupaten Bandung sampai dengan Lapangan Tegallega pada Minggu (25/10/2015). Dalam konvoi juara Piala Presiden 2015 itu, bobotoh benar-benar membuat Bandung menjadi lautan biru.

Umuh Muchtar pun terharu dengan dukungan puluhan ribu bobotoh yang tumpah ke ruas jalan kota Bandung itu. Sambil menyambut bobotoh dengan lambaian tangan, Umuh pun sempat menitikan air mata melihat lautan biru bobotoh tersebut.

“Saya terharu, tidak terpikir oleh saya ini melebihi pawai juara LSI. Ini benar-benar lautan biru, ini bisa jutaan bukan ratusan ribu lagi,” ujar Umuh Muchtar yang dilansir dari Simamaung.

Yang unik, manajer Persib tersebut sampai harus berjuang menuju Kota Baru Parahyangan, tempat awal konvoi Timnya. Umuh pun terkena macet dan sampai harus meminta bantuan bobotoh untuk sampai ke tempat pemberangkatan konvoi.

“Saya menunggu di Rajawali karena tadi macet. Saya sampai naik motor dan turun di Jamika. Beruntung tadi ada bobotoh yang mau antar saya sampai Padalarang.” tandas manajer yang merupakan bobotoh sejati Persib itu.

Pawai juara pun harus tersendat karena bobotoh memenuhi jalan. Rombongan pawai sampai di Tegalega sekitar pukul lima sore dan langsung didaulat naik panggung di hadapan masyarakat yang sudah memadati Lapangan Tegallega.


Editor : Gerry Putra
Sumber : Simamaung


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X