Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Freddy Mulli: Persib Kalahkan Sriwijaya 2-1

By Aloysius Gonsaga - Selasa, 13 Oktober 2015 | 09:56 WIB
Logo Piala Presiden
Logo Piala Presiden

Laga final Piala Presiden 2015 antara Persib Bandung vs Sriwijaya FC, Minggu (18/10/2015), diyakini eks pelatih Persebaya Freddy Mulli bakal dimenangi Atep dkk. Sebab, tim berjulukan Pangeran Biru itu unggul di semua lini dibandingkan Sriwijaya FC.

Secara teknis, lini depan Persib lebih tajam. Di belakang, para pemain bertahan Persib juga lebih kokoh. "Saya jagokan Persib karena mereka punya soliditas tim yang bagus, lebih kompak, karena chemistry antarpemain sudah terbentuk sejak lama," katanya.

Menurut Freddy, jika dalam performa terbaiknya, Persib mustahil bisa dikalahkan oleh Sriwijaya FC. "Bukan bermaksud mengecilkan Sriwijaya FC, tetapi dari fakta dan data statistik yang saya miliki, Persib jelas lebih unggul ketimbang Sriwijaya FC," tambahnya.

Namun di mata Freddy, Sriwijaya FC mempunyai kans untuk membalikkan prediksi jika Persib terlalu percaya diri. Sebab dengan efektivitas permainan yang ditunjukkan Sriwijaya FC selama ini, Persib bisa saja kecolongan.

"Kalau Persib lengah, Sriwijaya FC bisa mencuri kemenangan karena efektivitas mereka sangat tinggi," sebut pelatih yang terakhir menangani Persida itu.

Soal skor akhir laga ini, Freddy memprediksi Persib akan menang 2-1.

Penulis: Fahrizal Arnas


Editor :
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X