Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mascherano 1,015 Menit Tanpa Istirahat

By Ade Jayadireja - Jumat, 16 Oktober 2015 | 19:31 WIB
Javier Mascherano
Getty Images
Javier Mascherano

Javier Mascherano ibarat mesin diesel yang terus menyala. Dalam rentang waktu 42 hari terakhir, ia tak pernah absen dalam laga yang melibatkan Barcelona dan timnas Argentina.

Kali terakhir Mascherano absen adalah saat Argentina menang 7-0 atas Bolivia di BBVA Compass Stadium, 4 September 2015. Setelah itu, ia selalu beraksi di lapangan.

Mascherano melakoni total 12 pertandingan berturut-turut. Dengan kata lain, gelandang berusia 31 tahun tersebut telah tampil selama 1,015 menit tanpa istirahat.

Mascherano mungkin saja senang karena mendapat banyak kesempatan bermain di klub maupun timnas. Namun, ia perlu hati-hati dengan potensi cedera.

Pelatih Barca, Luis Enrique, sudah mencoba mengistirahatkan Mascherano ketika melawan Roma di laga pembuka Grup E Liga Champions. Akan tetapi, sang pemain terpaksa masuk lapangan menyusul cedera Rafinha.

Setelah jeda internasional, Barcelona akan menjamu Rayo Vallecano pada Sabtu (17/10/15). Ada kemungkinan Enrique bakal menyimpan Mascherano mengingat perjalanan musim ini masih panjang.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Marca


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X