Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nicklas Bendtner Ingin Pastikan Masa Depan

By Firzie A. Idris - Sabtu, 24 Oktober 2015 | 07:30 WIB
Nicklas Bendtner, berencana untuk menemui para petinggi Wolfsburg.
Dean Mouhtaropoulos/Getty Images
Nicklas Bendtner, berencana untuk menemui para petinggi Wolfsburg.

Nicklas Bendtner (27) mulai bosan menjadi penghuni bangku cadangan Wolfsburg. Penyerang asal Denmark tersebut telah meminta waktu untuk menggelar pertemuan khusus dengan pihak manajemen klub guna membicarakan masa depannya.

Sejak Dieter Hecking mengambil alih kursi kepelatihan Wolfsburg, Bendtner kesulitan mendapatkan tempat di skuat utama. Ia hanya sekali dipercaya sebagai starter dari total 11 penampilan sepanjang Bundesliga 2015-16.

"Dia meminta waktu untuk berbicara. Ia ingin memastikan masa depannya," ucap pelatih Wolfsburg, Dieter Hecking, seperti dilansir situs ESPN.

Hecking mengaku tak keberatan untuk berdiskusi dengan anak buahnya tersebut. Namun, sang bos memastikan bahwa dirinya jarang menurunkan Bendtner karena alasan keperluan tim, bukan karena kepribadian sang pemain.

Selama ini, Hecking lebih sering menggunakan jasa Max Kruse dan Bas Dost di lini depan Wolfsburg. Terbukti, keduanya mampu menyumbangkan total sembilan gol di ajang Bundesliga musim ini.

"Tak ada alasan khusus mengapa saya tidak menurunkan Bendtner. Keputusan diambil hanya karena alasan kebutuhan tim," ungkap Hecking.

Bendtner bergabung dengan Wolfsburg pada Agustus 2014 dengan status bebas transfer. Sejak itu, mantan pemain Arsenal ini baru tampil dalam 24 laga Bundesliga dan mencetak dua gol.


Editor : Wieta Rachmatia
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X