Nemanja Matic mengaku merasa aneh ketika Chelsea berhadapan dengan Stoke City di Stadion Britannia, Sabtu (7/11/2015). Menurut Matic, laga tersebut akan berbeda karena tak dihadiri oleh Jose Mourinho.
Sebelumnya, Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) menjatuhkan sanksi kepada Mourinho berupa larangan medampingi Chelsea sebanyak satu pertandingan.
Hukuman diberikan lantaran Mourinho sempat terlibat konfrontasi dengan wasit Jon Moss saat Chelsea kalah 1-2 dari West Ham di Stadion Upton Park, 24 Oktober 2015.
"Saya sudah hampir dua tahun berada di Chelsea dan kami tak pernah bertanding tanpa didampingi pelatih. Jadi, laga nanti tentunya akan terasa aneh," ujar Matic, seperti dikutip dari Four Four Two, Jumat (6/11/2015).
"Tentu akan lebih mudah jika pelatih ada di sisi lapangan, terutama saat istirahat babak pertama, momen ketika pelatih bisa menyampaikan instruksinya," tutur pemain Serbia berusia 27 tahun tersebut.
Kendati Chelsea tidak didampingi oleh Mourinho pada laga kontra Stoke City nanti, Matic tetap optimistis. Ia berpendapat bahwa timnya masih memiliki sejumlah pelatih hebat lainnya.
"Kami masih punya beberapa pelatih hebat yang lain dan mereka akan mempersiapkan segalanya, dan kami harus siap untuk menghadapinya," kata Matic.
Chelsea baru saja menuai kemenangan 2-1 atas Dynamo Kiev pada ajang Liga Champions pada Sabtu (31/10/2015). Hasil itu mengakhiri catatan empat laga tanpa kemenangan yang diraih oleh The Blues sebelumnya.
Editor | : | |
Sumber | : | four four two |
Komentar