Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Viking Bantu Kumpulkan Dana untuk Korban Asap

By Nugyasa Laksamana - Kamis, 22 Oktober 2015 | 19:46 WIB
Dirigen Viking, Yana Umar.
Dok. Persib.co.id
Dirigen Viking, Yana Umar.

Dirigen Viking (suporter Persib Bandung), Yana Umar, menyatakan bahwa Viking akan mengadakan penggalangan dana untuk korban asap di Sumatera dan Kalimantan. Rencananya, aksi sosial tersebut akan digelar di Lapangan Tegallega, Bandung pada Sabtu (24/10/2015).

Hari pelaksanaan kegiatan tersebut juga bersamaan dengan jadwal pertandingan persahabatan antara Persib Bandung dan Malaysia Selection yang akan diselenggarakan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Sebelumnya, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil juga sudah meminta warga Bandung dan bobotoh untuk berempati membantu korban bencana asap.

"Untuk yang mau menyumbang, bisa ke rekening resmi dari pemerintah kota (kitabisa.com/bobotohpeduli). Akan tetapi, pas hari H pertandingan (melawan Malaysia Selection) nanti, Viking rencananya juga akan membuka penggalangan dana di Lapangan Tegallega, Bandung," ujar Yana, saat dihubungi oleh JUARA, Kamis (22/10/2015) malam.

Pada kesempatan itu, Yana juga mengungkapkan keinginannya untuk merayakan keberhasilan Persib Bandung dalam meraih Piala Presiden 2015. Namun, Yana mengaku bahwa Viking belum memiliki dana untuk merealisasikan hal tersebut.

"Saya pengin sekali merayakan kemenangan Persib saat pertandingan melawan Malaysia Selection, tetapi keuangan tidak mencukupi. Semuanya harus uang sendiri," kata Yana.

Menurut Yana, untuk dapat menggelar pesta kemenangan Persib Bandung, biasanya Viking membutuhkan dana sekitar Rp 10 juta.

"Kami lihat situasi dan kondisi dulu aja. Sejauh ini belum ada konsolidasi dengan pihak klub atau pemerintah kota," tutur Yana menjelaskan.


Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X