Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Djanur Waspadai Lawan di Grup C Piala Jenderal Sudirman

By Budi Kresnadi - Rabu, 4 November 2015 | 21:50 WIB
Suasana latihan Persib Bandung.
Budi Kresnadi/BOLA/JUARA.net
Suasana latihan Persib Bandung.

Persib Bandung siap menghadapi lawan-lawannya yang tergabung di Grup C Piala Jenderal Sudirman yaitu Surabaya United, Pusamania Borneo FC, Persela Lamongan dan PS TNI. Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, mengakui semua lawan sama beratnya.

"Tak ada yang namanya tim unggulan, di grup manapun sama-sama berat. Yang pasti, kami harus kerja keras jika ingin lolos dari fase grup," kata Djadjang kepada Juara.net di mess Persib, Selasa (3/11/2015).

Dari tiga lawan yang akan dihadapi Persib di Grup C, dua di antaranya yaitu Surabaya United dan Borneo FC pernah dihadapi pada Piala Presiden. Djadang menyebut kedua tim ini berpotensi menyulitkan tim asuhannya.

"Ketika Piala Presiden, kami cukup kesulitan menghadapi kedua tim ini. Apalagi Surabaya kini punya keuntungan non teknis karena main di kandang sendiri," ujar pelatih berusia 57 tahun ini.

Namun Djanur juga mewaspadai Persela yang kerap menyulitkan Atep dkk. Kehadiran suporter Persela yang dekat dari Surabaya pun menjadi nilai tambah buat Persela.

Bukan hanya itu, Djanur tak mau menyepelekan PS TNI yang diperkuat sederet pemain timnas U-23 seperti   Ravi Murdianto, Manahati Lestusen, Abduh Lestaluhu dan Wawan Febriyanto yang kini banting stir jadi tentara.

"Kehadiran para pemain timnas ini membuat PS TNI jadi tim bagus. Apalagi usia mereka mayoritas masih muda," tambahnya.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X