Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reuni Pemain PSM di Laga Eksibisi ala Suporter

By Weshley Hutagalung - Minggu, 25 Oktober 2015 | 20:04 WIB
Gelandang PSM, Syamsul Chaeruddin, beraksi saat bertemu Pusamania Borneo FC pada laga terakhir Grup D Piala Kemerdekaan.
Abdi Satria/BOLA/JUARA.net
Gelandang PSM, Syamsul Chaeruddin, beraksi saat bertemu Pusamania Borneo FC pada laga terakhir Grup D Piala Kemerdekaan.

Kalangan suporter PSM tidak ingin melewatkan perayaan HUT PSM yang ke-100 tanpa menyaksikan langsung aksi para legenda hidup Juku Eja. Mereka menggagas laga eksibisi yang melibatkan tim juara Liga Indonesia 2000 menghadapi gabungan pemain PSM beda generasi di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, 2 November.

Menurut Neswin Dwi Putra, ketua panpel perayaan HUT ke-100 versi Forum Suporter Makassar, pihaknya sudah mendapatkan konfirmasi kehadiran para legenda hidup PSM.

Dari angkatan 2000, misalnya, eks Juku Eja seperti Hendro Kartiko, Aji Santoso, Bima Sakti, Kurniawan Dwi Julianto, Miro Baldo Bento, Ortisan Salossa, Yusrifar Djafar, Rahman Usman dan Alibaba sudah siap beraksi.

Mereka akan ditangani Syamsuddin Umar yang bersama Henk Wullems menjadi pelatih Juku Eja saat itu.

Sementara PSM beda generasi yang diperkuat Yeyen Tumena, Ansar Abdullah, Baco Ahmad, Jefry Dien, Mustari Ato, Kaharuddin, Bahar Muharram, Tony Ho dan Syamsul Chaeruddin akan di arsitek oleh Gosse Halim, salah satu pelatih PSM ketika menjadi juara Perserikatan 1992.

"Kami berharap kehadiran para legenda PSM bisa menjadi motivasi dan inspirasi pemain muda Makassar," ucap Neswin.

Sebelum laga eksibisi yang berlangsung Senin (2/11/2015) malam, panpel juga menyiapkan sejumlah agenda seperti band performance, aktraksi, dan yel-yel suporter.

"Kami ingin perayaan HUT PSM yang ke-100 menjadi momentum kebangkitan Juku Eja untuk kembali ke jajaran elite sepak bola nasional," tutur Neswin.


Editor : Abdi Satria
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X