Penyerang andalan PSM Makassar, Ferdinand Sinaga, memutuskan untuk meninggalkan klub tersebut jelang turnamen Piala Habibie di Stadion Gelora Mandiri Parepare, Sulawesi Selatan, 28 Oktober-10 November 2015.
"Ferdinand memang telah berpamitan untuk meninggalkan tim Juku Eja. Soal alasannya, saya kurang tahu pasti. Namun, katanya ingin kembali ke Sriwijaya FC," jelas Direktur Klub PSM Makassar, Sumirlan, di Makassar, seperti dikutip dari ANTARA, Sabtu (10/10/2015).
Sumirlan menyayangkan keputusan mantan pemain tim nasional senior tersebut. Sebab, Ferdinand dinilai cocok dengan tipikal dan karakter permainan PSM Makassar.
Akan tetapi, Sumirlan mengaku tetap menghargai keputusan Ferdinand. Sumirlan menyatakan bahwa PSM Makassar tetap membuka pintu untuk Ferdinand jika suatu saat nanti ingin kembali bergabung.
"Kami memang butuh pemain seperti dia. Kami tentunya akan menyambut dengan tangan terbuka jika Ferdinand ingin kembali memperkuat PSM untuk ke depannya," kata Sumirlan.
Sekretaris Sriwijaya FC Ahmad Haris mengatakan bahwa masa pinjaman Ferdinand di PSM Makassar memang telah berakhir, seiring dengan tersingkirnya tim Juku Eja dari Piala Presiden 2015.
"Iya, Ferdinand nanti gabung dengan kami di Solo. Mungkin malam ini sudah gabung," ujar Achmad.
Ikuti Liputan Khusus Piala Presiden 2015 di sini
Editor | : | Nugyasa Laksamana |
Sumber | : | Antara |
Komentar