Ambisi Nico Rosberg untuk memetik kemenangan perdana di Meksiko berpeluang menjadi kenyataan setelah ia mencatatkan waktu tercepat pada sesi kualifikasi, Sabtu (31/10/2015). Dengan demikian, ia berhak mengawali balapan Minggu (1/11/2015) dari posisi terdepan.
Rosberg melampaui catatan waktu yang dibuat rekan sesama Mercedes, Lewis Hamilton. Rosberg membukukan 1 menit 19,480 detik, terpaut 0,188 detik dari Hamilton.
Pebalap Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, akan mengawali balapan dari posisi ketiga setelah mencatatkan waktu terbaik 0,370 detik di belakang Rosberg.
Bagi Rosberg, ini merupakan pole position keempat yang ia raih secara beruntun pada musim ini. Jika ditotal, ini merupakan pole ke-20 dalam keseluruhan kariernya.
Rosberg berambisi memetik kemenangan perdana di Meksiko demi memperbaiki peringkatnya di klasemen pebalap. Kini, Rosberg menempati posisi ketiga dengan 247 poin.
Sepanjang sesi pemanasan mulai dari latihan hingga kualifikasi, para pebalap mengeluhkan kondisi lintasan Sirkuit Hermanos Rodriguez yang licin.
Namun, mereka tetap bisa menikmati jalannya balapan karena animo penonton yang sangat besar. Balapan utama akan digelar pada Senin (2/11/2015) dini hari mulai pukul 02.00 WIB.
Starting grid GP Meksiko:
1 Nico Rosberg Mercedes 1m19.480s -
2 Lewis Hamilton Mercedes 1m19.668s 0.188s
3 Sebastian Vettel Ferrari 1m19.850s 0.370s
4 Daniil Kvyat Red Bull/Renault 1m20.398s 0.918s
5 Daniel Ricciardo Red Bull/Renault 1m20.399s 0.919s
6 Valtteri Bottas Williams/Mercedes 1m20.448s 0.968s
7 Felipe Massa Williams/Mercedes 1m20.567s 1.087s
8 Max Verstappen Toro Rosso/Renault 1m20.710s 1.230s
9 Sergio Perez Force India/Mercedes 1m20.716s 1.236s
10 Nico Hulkenberg Force India/Mercedes 1m20.788s 1.308s
11 Carlos Sainz Toro Rosso/Renault 1m20.942s 1.462s
12 Romain Grosjean Lotus/Mercedes 1m21.038s 1.558s
13 Pastor Maldonado Lotus/Mercedes 1m21.261s 1.781s
14 Marcus Ericsson Sauber/Ferrari 1m21.544s 2.064s
15 Felipe Nasr Sauber/Ferrari 1m21.788s 2.308s
16 Alexander Rossi Marussia/Ferrari 1m24.136s 4.656s
17 Will Stevens Marussia/Ferrari 1m24.386s 4.906s
18 Kimi Raikkonen Ferrari 1m22.494s 3.014s
19 Fernando Alonso McLaren/Honda 1m21.779s 2.299s
20 Jenson Button McLaren/Honda - -
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | Autosport |
Komentar