Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Praveen/Debby Tembus Final Ketiga pada 2015

By Tulus Muliawan - Minggu, 25 Oktober 2015 | 01:00 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen jordan/Debby Susanto, beraksi pada babak perempat final Prancis Terbuka, Jumat (23/10/2015).
PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen jordan/Debby Susanto, beraksi pada babak perempat final Prancis Terbuka, Jumat (23/10/2015).

Pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto menjadi satu-satunya wakil Indonesia pada babak final Prancis Terbuka 2015. Mereka lolos setelah menundukkan Lu Kai/Huang Yaqiong (China), 21-18, 21-19, Sabtu (24/10/2015).

Pada babak final, Praveen/Debby akan berjumpa unggulan ketujuh asal Korea, Ko Sung-hyun/Kim Ha-na. Mereka lolos setelah menekuk pasangan Inggris, Chris Adcock/Gabriele Adcock, 21-14, 21-11.

Pada pertemuan terakhir dengan Ko/Kim di semifinal Thailand Terbuka, Praveen/Debby menang 21-16, 21-16. Sayangnya, Praveen/Debby harus puas menjadi runner-up setelah ditaklukkan Solgyu Choi/Eom Hye-won (Korea).

Bagi Praveen/Debby, ini merupakan final ketiga mereka sepanjang tahun 2015. Pada dua final sebelumnya di Malaysia Terbuka dan Thailand Terbuka, Praveen/Debby finis sebagai runner-up.

Sebelumnya, Indonesia telah kehilangan dua wakil di babak semifinal. Mereka adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (ganda putra) dan Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii (ganda putri).

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Prancis Terbuka 2015


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Tournamen Software


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X