Seperti yang telah diperkirakan oleh media-media Inggris, Liverpool akhirnya resmi menunjuk Juergen Klopp sebagai pelatih menggantikan Brendan Rodgers pada Kamis (8/10) waktu setempat. Pria berkebangsaan Jerman itu menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun hingga 2018.
Berdasarkan laporan di situs klub, Si Merah bakal menggelar konferensi pers perdana buat Klopp pada Jumat (9/10). Banyak kalangan meyakini sang mantan pelatih Borussia Dortmund bisa menyudahi keterpurukan Liverpool.
Berikut adalah lima alasan yang membuat pelatih berusia 48 tahun itu layak menukangi Liverpool.
1. Sosok Ayah bagi Pemain
Semasa melatih Dortmund selama tujuh musim, Klopp terkenal dekat dengan seluruh pemain. Dia gemar melakukan pendekatan personal serta memposisikan dirinya sebagai ayah yang baik.
Hal tersebut bagus buat Liverpool yang berhunikan banyak pemain muda seperti Philippe Coutinho, Jordon Ibe, Nathaniel Clyne, Christian Benteke, Roberto Firmino, Danny Ings, dan Joe Gomez.
Sederet pemain tersebut tentu membutuhkan figur seperti Klopp yang sudah pernah membantu mengeluarkan potensi terbaik dari pemain muda semisal Shinji Kagawa, Mats Hummels, Marco Reus, dan Robert Lewandowski.
2. Strategi Ofensif
Materi pemain Liverpool terbilang lebih baik ketimbang Leicester, West Ham, Norwich, Swansea, dan Bournemouth. Akan tetapi, jumlah gol Si Merah hingga pekan ketujuh Premier League 2015/16 berada di bawah kelima klub medioker itu.
Editor | : | Indra Citra Sena |
Sumber | : | Tabloid BOLA (Indra Citra Sena) |
Komentar