Selain meloloskan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Indonesia juga mengirim tiga wakil lainnya ke babak perempat final Prancis Terbuka. Laga babak delapan besar ini akan berlangsung Jumat (23/10/2015).
Ahsan/Hendra lolos dengan mengalahkan pasangan Jepang, Kenta Kazuno/Kazushi Yamada, 21-11, 21-16. Kemenangan ini diraih Ahsan/Hendra yang tampil sebagai unggulan kedua dalam waktu 27 menit.
Pada laga lainnya, Praveen Jordan/Debby Susanto (ganda campuran) melanjutkan catatan positifnya dengan mengalahkan pasangan senior Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen, 16-21, 21-17, 21-17.
Hasil positif juga didapat Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii (ganda putri). Mereka maju ke perempat final usai membekuk Chang Ye-na/Lee So-hee (Korsel) dengan skor 9-21, 21-18, 21-19.
Maria Febe Kusumastuti yang tampil di sektor tunggal putri juga meraih kemenangan atas wakil Malaysia, Tee Jing-yi, dengan skor 17-21, 21-8, 21-14.
Sayangnya, hasil positif empat wakil di atas tidak bisa diikuti pasangan ganda putra Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi. Mereka kalah dari unggulan keempat Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen, 19-21, 17-21.
Berikut adalah jadwal pertandingan Indonesia di perempat final Prancis Terbuka.
Tunggal Putri: Maria Febe Kusumastuti vs Carolina Marin (Spanyol)
Ganda Putra: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Chen Hung Lin/Wang Chi Lin (Taiwan)
Ganda Putri: Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii vs Chae Yo-jung/Kim So-yeong (Korsel)
Ganda Campuran: Praveen Jordan/Debby Susanto vs Xu Chen/Ma Jin (China)
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | Tournamen Software |
Komentar