Lorenzo Insigne berhasil menyuguhkan permainan impresif bersama Napoli pada musim 2015/16. Gelandang berusia 24 tahun itu sudah berhasil mencetak lima gol, plus tiga assist dalam tujuh penampilan sepanjang Serie A musim ini.
Terkesan dengan penampilan ciamiknya, para petinggi Napoli dikabarkan berniat memberikan jersey bernomor punggung sepuluh kepada Insigne. Saat ini, ia mengenakan kostum bernomor punggung 24.
Namun ide tersebut ditolak oleh Antonio Ottaiano selaku agen Insigne. Ottaiano menganggap kliennya belum pantas mengenakan kostum yang dahulu pernah menjadi milik pesepak bola legendaris asal Argentina, Diego Maradona, tersebut. Lagipula, kostum bernomor punggung sepuluh memang sudah dipensiunkan pada 2000 guna menghormati Maradona.
"Kostum bernomor punggung sepuluh Napoli, tidak bisa disentuh oleh siapa pun. Saya harap Lorenzo bisa membawa nomor 24 ke posisi teratas, dan tak ada gunanya menggangu Diego," kata Ottaiano seperti dilansir situs Football Italia.
Ottaiano juga khawatir, mengenakan kostum legendaris justru akan membuat Insigne tertekan sehingga tak mampu memperlihatkan kemampuan terbaiknya.
"Kostum tersebut mewakili kisah yang luar biasa di kota ini. Mengenakan kostum tersebut akan memicu orang untuk membandingkan serta menambah beban bagi Lorenzo," ucap Ottaiano.
Editor | : | Wieta Rachmatia |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar