Berikut adalah susunan 11 pemain terbaik di pekan ke-9 Serie A 2015/16.
KIPER
Stefano Sorrentino (Palermo) - 7,5
Sigap di saat krusial. Ia menggagalkan peluang Jonathan Biabiany dalam kondisi satu lawan satu.
BEK
Senad Lulic (Lazio) - 8,5
Agresif sebagai bek sayap kiri. Menciptakan satu gol dan mengkreasi assist buat gol Felipe Anderson
Miranda (Inter) - 8
Bertahan secara elegan, dan cermat dalam tiap tindakannya. Perannya krusial saat partnernya, Jeison Murillo, mendapat kartu merah
Raul Albiol (Napoli) - 7,5
Menunjukkan peningkatan performa dibanding musim lalu. Kuat dalam duel udara.
GELANDANG
Radja Nainggolan (Roma) - 8
Unggul ketika berhadapan langsung dengan kreator serangan Fiorentina, Borja Valero.
Paul Pogba (Juventus) - 8
Sutradara serangan Juventus. Ia membuat pilihan simpel yang ber-guna buat tim, ketimbang mencoba melakukan hal spektakuler yang tak perlu. Performa keseluruhannya menutupi kegagalan eksekusi penalti.
Roberto Soriano (Sampdoria) - 8
Gelandang timnas Italia ini selalu bisa mengalirkan permainan secara efektif. Menyempurnakan laga kontra Verona dengan satu gol dan assist.
PENYERANG LUBANG
Felipe Anderson (Lazio) - 8
Efektif dalam memanfaatkan peluang. Di saat melawan Torino, ia hanya melepas dua tembakan buat menciptakan dua gol!
PENYERANG
Luis Muriel (Sampdoria) - 8,5
Momok buat Verona. Dribel serta pergerakan tanpa bolanya berbahaya. Muriel pun membuat satu gol dan assist.
Paulo Dybala (Juventus) - 8,5
Kembali menunjukkan kenapa dirinya layak dijadikan starter. Bintang laga dengan membuat satu gol dan satu assist.
Gonzalo Higuain (Napoli) - 8,5
Sulit dihentikan. Tembakannya dua kali membentur mistar di babak pertama, dan membuat satu gol di babak II. Gol kelima dalam enam laga terakhir.
PELATIH
Rudi Garcia (Roma) - 7,5
Unggul saat adu cerdik dengan pelatih Fiorentina, Paulo Sousa. Membawa Roma menjadi pemuncak klasemen baru Serie A
Penulis: Anggun Pratama
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Harian BOLA 27 Oktober 2015 |
Komentar