Manajer baru Liverpool Juergen Klopp menerapkan aturan baru di markas latihan The Reds, Melwood. Pria asal Jerman tersebut melarang pacar dan istri pemain alias WAG's hadir dalam latihan tim.
"Melwood adalah kantor pusat sepak bola," ujar Klopp sekaligus peringatan kepada para pemain untuk mematuhi aturannya itu.
Mantan pelatih Borussia Dortmund ini mengeluarkan pernyataan tersebut dalam pertemuan dengan skuad barunya setelah dia ditunjuk menjadi bos di Anfield pada akhir pekan lalu, menggantikan Brendan Rodgers, yang dipecat. Klopp menginginkan para pemain mencurahkan semua perhatian pada pekerjaan mereka saat latihan.
Bagi Klopp, aturan tersebut diterapkan untuk mengubah mental para pemain. Baginya, hal itu adalah bagian kecil yang bisa segera diubah dalam tubuh tim, demi mewujudkan target jangka panjang membawa The Reds kembali meraih masa kejayaan.
"Saya harus memberikan kepada para pemain sesuatu yang mereka bisa lakukan. Tentu saja, saya ingin melihat adanya perubahan mental; fokus sejak menit pertama hingga menit terakhir," ujar pria yang identik dengan jenggot dan kaca mata ini.
"Bukan karena sebelumnya itu buruk tetapi karena itu merupakan hal termudah yang bisa diubah. Kami harus ke London, keluar stadion, keluar dari ruang ganti dan memperlihatkan apa yang bisa kami lakukan."
"Itu adalah apa yang kami nantikan sepanjang pekan. Itu adalah apa yang kami impikan. Ideku tidak lebih baik dari Brendan. Tentu saja mereka berbeda sehingga kami membutuhkan waktu. Itu tantangan besar."
Pernyataan Klopp ini menjelang pertandingan melawan Tottenham Hotspur di White Hart Lane, yang merupakan debutnya sebagai manajer Liverpool. Sayang, Klopp gagal mempersembahkan kemenangan dalam pertandingan yang berlangsung pada Sabtu (17/10/2015), karena mereka hanya bisa mencuri satu poin menyusul hasil tanpa gol.
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Mirror |
Komentar