Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Roma Geser Inter dari Posisi Kedua

By Aloysius Gonsaga - Minggu, 18 Oktober 2015 | 00:53 WIB
Pemain AS Roma asal Mesir, Mohamed Salah, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Empoli pada laga Serie A di Olimpico, Sabtu (17/10/2015).
AFP
Pemain AS Roma asal Mesir, Mohamed Salah, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Empoli pada laga Serie A di Olimpico, Sabtu (17/10/2015).

AS Roma terus menjaga asa meraih gelar Serie A musim 2015-2016 setelah mendulang poin penuh ketika menjamu Empoli pada pekan kedelapan, Sabtu (17/10/2015). Donasi tiga angka di Olimpico ini membuat Giallorossi naik ke urutan kedua dengan raihan total 17 poin, terpaut satu dari Fiorentina di puncak, yang baru akan bermain melawan Napoli, Minggu (18/10).

Meskipun demikian, posisi Roma bisa berubah seandainya dua tim yang berada di bawah mereka, yakni Inter Milan dan Lazio, meraih kemenangan. Inter Milan akan menjadi Juventus pada Senin (19/10) dini hari WIB, sedangkan Lazio yang merupakan rival sekotanya, akan melawat ke markas Sassuolo.

Bermain di hadapan puliknya tak memberikan jaminan Roma bisa dengan gampang meraih kemenangan. Terbukti, pada paruh pertama pasukan Rudi Garcia tak mampu menjebol gawang tamunya, yang saat ini menghuni papan bawah.

Baru pada paruh kedua, Roma bisa memecah kebuntuan. Pada menit ke-56, Miralem Pjanic mengoyak jala gawang Lukasz Skorupski, disusul gol Daniele De Rossi tiga menit kemudian, setelah menyelesaikan umpan Pjanic.

Unggul dua gol membuat Serigala Ibu Kota Italia ini semakin bergairah melancarkan serangan sehingga mereka kembali menambah keunggulan pada menit ke-69. Kali ini giliran Mohamed Salah yang mencatatkan namanya di papan skor, usai memanfaatkan umpan Gervinho.

Empoli, yang baru meraih dua kemenangan pada musim ini, tak menyerah begitu saja. Kerja keras mereka menghasilkan satu gol balasan pada menit ke-75 yang dilesakkan Marcel Buchel, memanfaatkan assist Manuel Pucciarelli. Ini merupakan gol terakhir dalam laga tersebut sehingga skor 3-1 tak berubah.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X