Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pellegrini Dukung Sterling dan Ungkap Kondisi Yaya

By Firzie A. Idris - Sabtu, 17 Oktober 2015 | 23:38 WIB
Raheem Sterling mencetak gol kontra Bournemouth pada laga Premier League, Sabtu (17/10/2015)
Alex Livesey/Getty Images
Raheem Sterling mencetak gol kontra Bournemouth pada laga Premier League, Sabtu (17/10/2015)

Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini, berbicara tentang beberapa hal krusial di terowongan Stadion Etihad seusai City mengalahkan Bournemouth 5-1 pada pekan kesembilan Premier League, Sabtu (17/10/2015). Antara lain, Sang Insinyur membahas Raheem Sterling, Yaya Toure, dan Vincent Kompany.

Start karier Raheem Sterling di Manchester City selalu akan mendapat sorotan tajam setelah ia memecahkan rekor sebagai pemain termahal Inggris musim panas ini. Setelahdua bulan Premier League bergulir, Sterling akhirnya mendapat kesempatan bersinar di bawah pandangan publik.

Ia naik panggung setelah Sergio Aguero cedera hamstring kala memperkuat Argentina. Sterling mencatatkan hat-trick profesional pertamanya kala City menggulung Bournemouth 5-1.

Sang pelatih pun mengakui bahwa penyelesaian akhir bintang mudanya masih belum maksimal sebelum laga ini dengan sang bintang hanya mencetak satu gol dari delapan laga awal liga. "Penting bagi Raheem untuk mencetak gol dan meningkatkan penyelesaian akhirnya. Ia berkembang terus dan saya yakin ia bakal mencetak lebih banyak gol," ujarnya kepada situs resmi klub.

"Saya pikir ia bukan striker seperti Aguero atau Wilfired Bony. Tapi saya yakin ia akan mencetak lebih banyak gol ketimbang di Liverpool," kata sang pelatih.

Selain itu, Pellegrini juga berbicara kenapa ia menarik Yaya Toure pada pertengahan babak kendati sang pemain tampil prima sebelum turun minum. Ketakutan pun sempat merebak bahwa sang gelandang tangguh kembali mengalami kemunduran di tengah badai cedera yang menghantam kubu Etihad.

Apalagi, City akan menghadapi dua laga penting, kontra Sevilla di Liga Champions dan derbi Manchester tiga hari setelahnya.

Untung bagi para suporter Citizens, Pellegrini menarik Yaya bukan karena cedera.

"Saya tidak menariknya karena memikirkan Sevilla. Saya memikirkan Yaya, untuk memberinya istirahat," lanjut Pellegrini. "Ia hanya bermain 45 menit di Liga Champions sebelum cedera. Yaya tidak bermain dan latihan selama 10 hari jeda untuk laga-laga internasional, jadi saya pikir 45 menit sudah cukup."

Terakhir, sang pelatih juga mengungkapkan alasannya menyimpan Vincent Kompany di bangku cadangan walau tak ada kabar sang pemain cedera kala memperkuat Belgia di Kualfikasi Euro 2016. "Kompany hanya bisa duduk di bangku cadangan karena ia baru latihan sekali setelah kembali dari tugas bersama timnas," tuturnya.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : MCFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X