Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Striker Hijau Three Lions Ini Lebih Tajam dari CR7

By Firzie A. Idris - Kamis, 1 Oktober 2015 | 21:08 WIB
Jamie Vardy beraksi bagi Leicester City.
Getty Images
Jamie Vardy beraksi bagi Leicester City.

Penyerang Leicester City, Jamie Vardy (28), menjad nama terhangat di Premier League. Striker tangguh ini memuncaki klasemen Premier League dengan enam gol. Luar biasanya, rataan menit per gol Vardy (104 menit/gol) lebih bagus ketimbang Cristiano Ronaldo (108 menit/gol) sekali pun.

Vardy mencetak dua gol kala Leicester kalah dari Arsenal akhir pekan kemarin. Keenam gol yang ia cetak musim ini datang dari total 18 tembakan ke gawang sepanjang musim. Padahal, musim lalu pria yang baru dipanggil kembali ke timnas Inggris ini hanya mencetak lima gol dari 34 laga.

Dibanding musim lalu, angka-angkanya meningkat jauh dari sisi konversi peluang (26,1 persen berbanding 10,4 persen) dan frekuensi menit per usaha ke gawang (28,7 banding 49,1).

Apabila dirinci, tiga gol Vardy datang dari kaki kanan, dua dari kaki kiri, dan sekali lewat tandukan. Hal ini menandakan bahwa sang striker mempunyai banyak dimensi dalam permainannya.

Pemain yang lima musim lalu masih bermain di sepak bola level amatir ini tak hanya mengalahkan catatan Ronaldo, ia juga lebih unggul dari Lionel Messi (rataan 133 menit/gol), Neymar (149 menit/gol), dan Suarez (150 menit/gol).

Tak hanya itu, Vardy menorehkan catatan istimewa tersebut dengan dua tulang patah di pergelangan tangannya sejak dua pekan lalu pada laga kontra Aston Villa!

"Saya tahu ada yang salah karena seluruh tangan saya jadi kaku. Saya tak terlalu memikirkannya ketika itu tapi kini saya harus memakai gips olahraga," ujar pemain yang baru dua kali turun bagi timnas Three Lions ini kepada Leicester Mercury.

"Untungnya, gips ini ringan dan tak ada kans untuk membuat siapa pun terluka. Saya harus memakainya selama delapan pekan. Sayangnya, saya tak bisa menandatangani apa-apa untuk para fans selama periode waktu itu," ujarnya lagi sambil tersenyum.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Leicester Mercury


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X