CEO AC Milan, Adriano Galliani, menyatakan bahwa Presiden Rossoneri Silvio Berlusconi merasa puas dengan performa yang telah diperlihatkan oleh Mario Balotelli.
Balotelli kembali didatangkan AC Milan pada musim panas 2015 dari Liverpool. Ia direkrut dengan status pinjaman hingga Juni 2016.
Saat AC Milan menghadapi Udinese pada laga lanjutan Serie A di Stadion Friuli, Rabu (23/9/2015), Balotelli mencetak gol pembuka timnya melalui tendangan bebas spektakuler. Ia pun akhirnya berhasil membawa AC Milan meraih kemenangan 3-2.
"Presiden puas dengan performanya (Balotelli). Membawanya ke sini adalah ide saya, tetapi tanpa keputusan dari Presiden, dia tidak akan datang. Kemudian pilihan ini didukung Sinisa Mihajlovic (pelatih AC Milan) yang sempat menemui Balotelli di area parkir setelah laga melawan Fiorentina," ujar Galliani kepada situs Alfredo Pedulla, Rabu (23/9/2015).
"Sebuah cinta bersemi di antara keduanya. Mihajlovic ditawarkan jaminan untuk Balotelli, dan dia pun kembali ke Milanello," tutur Galliani.
Editor | : | Nugyasa Laksamana |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar