Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ramdhan 'Danny' Pomanto Senang Sulsel Lolos

By Pipit Puspita Rini - Minggu, 27 September 2015 | 12:07 WIB
Danny Pomanto, mengantar sofbol putra Sulsel lolos ke PON 2016.
Eko Widodo/BOLA
Danny Pomanto, mengantar sofbol putra Sulsel lolos ke PON 2016.

Mohammad Ramdhan Pomanto (51) punya kesibukan luar biasa sebagai wali kota Makassar. Namun, ia memiliki cinta yang besar pada cabang olah raga sofbol. Dia pernah menjadi atlet yang tampil di Pekan Olah Raga Nasional (PON), membela Sulawesi Selatan.

Sebagai atlet sofbol, ia punya nama panggilan Danny. "Sofbol itu sudah menjadi darah daging saya. Sesibuk apa pun, saya selalu ada waktu untuk sofbol," ucap Danny di sela-sela pergelaran Pra PON Sofbol-Bisbol, 12-20 September di Lapangan Sofbol Pintu 1 Gelora Bung Karno, Jakarta.

Danny, ketua Pengprov Perbasasi Sulsel, ikut mendampingi tim Sulawesi Selatan yang berjuang lolos ke PON. Walaupun sempat tiga kali kalah, Sulsel akhirnya lolos ke PON dengan menempati peringkat keempat di grup A hasil tiga kali menang dan tiga kali kalah.

"Meskipun sempat kalah dari DKI, Jawa Barat, dan Banten, saya selalu mengajak pemain dan pelatih optimistis. Kekalahan 4-6 dari Jabar memang membuat dag dig dug. Namun, senang akhirnya bisa tampil di PON 2016 nanti," ucap Danny, atlet PON Kaltim 2012 di posisi outfield.

Usai tiga kekalahan itu, Sulsel 'mengamuk' dengan menang 10-0 atas Riau, 10-1 dari Kalimantan Barart, dan 7-0 dari Kalimantan Tengah, guna merebut tiket PON.

"Kalau dilihat dari komposisinya, meskipun 70% pesofbol kita muda usia dengan mayoritas usia di bawah 20 tahun, kekuatan cukup komplet. Regenerasi berjalan dengan lancar," ungkap Danny, arsitek dan mantan dosen jurusan arsitektur Universitas Hasanuddin.


Editor : Eko Widodo
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X