Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ambisi Ryan Bertrand Menuju Prancis

By Caesar Sardi - Senin, 12 Oktober 2015 | 16:00 WIB
Ryan Bertrand, ingin tampil di putaran final Euro 2016 di Prancis.
Ian Kington/AFP
Ryan Bertrand, ingin tampil di putaran final Euro 2016 di Prancis.

Ryan Bertrand berharap mampu mengukuhkan dirinya di posisi bek kiri Inggris. Tapi, ia juga mengakui ada banyak persaingan dengan pemain lain untuk dapat bermain secara reguler.

Bek Southampton ini diturunkan dalam barisan pertahanan Three Lions saat meraih kemenangan kesembilan mereka dalam laga Grup E kualifikasi Euro 2016, kala mengalahkan Estonia 2-0, Jumat silam.

Dengan pesaing reguler untuk posisi bek kiri Luke Shaw serta Leighton Baines absen akibat cedera, Bertrand berharap bisa merebut kesempatan dan mendapat satu tempat dalam skuat Inggris yang akan berlaga di Prancis tahun depan.

Ia mengakui tingginya tingkat persaingan, oleh karena itu ia hanya bisa fokus berusaha untuk menyajikan penampilan dengan standar tinggi secara konsisten.

“Ada beberapa dari kami di sana, saya, Lukas, Leighton, Kieran Gibbs, bahkan Danny Rose, dan Aaron Cresswell dari West Ham,” kata Bertrand seperti dikutip Soccerway.

Bertrand yakin kunci dalam persaingan itu adalah konsistensi penampilan. Setiap kesempatan turun ke lapangan yang didapat pemain harus dimaksimalkan.

“Saya pikir, pertama dan terutama, ketika sampai di sini, Anda ingin tampil baik. Tapi, yang tidak kalah penting adalah membangun konsistensi saat bersama klub di Premier League. Anda berharap penampilan bersama klub diakui,” ujar pemain kelahiran 5 Agustus 1989 itu.

Nama Bertrand termasuk dalam PFA Premier League Team of the Year untuk 2015, tapi ia melewatkan beberapa laga di awal musim ini karena harus menjalani pemulihan setelah operasi lutut.

Ia merasa telah membuat keputusan yang tepat untuk melewatkan pramusim dan ingin kembali secara perlahan.

“Sungguh bagus dapat bermain kembali setelah cedera selama musim panas. Laga melawan Estonia ini adalah yang ketiga bagi saya setelah pulih. Saya perlu menenangkan diri dan menggunakan akal sehat,” ucap Bertrand.

Inggris akan menghadapi Lituania di laga terakhir Grup E Kualifikasi Euro 2016 pada Senin (12/10).

Skuat Three Lions berambisi menyelesaikan masa kualifikasi tersebut dengan catatan kemenangan 100 persen.

Penulis: Josep Lopiwudhi


Editor :
Sumber : Harian BOLA, Senin 12 Oktober 2015


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X