Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penantian 23 Bulan dari Stephan El Shaarawy

By Jalu Wisnu Wirajati - Minggu, 11 Oktober 2015 | 06:30 WIB
Pemain depan tim nasional Italia, Stephan El Shaarawy.
Claudio Villa - Getty Images
Pemain depan tim nasional Italia, Stephan El Shaarawy.

Stephan El Shaarawy mengaku bahagia setelah mencetak satu gol untuk Italia saat mengalahkan Azerbaijan pada lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2016 di Stadion The Tofiq Bahramov, Baku, Sabtu (10/10/2015). Gol ini mengakhiri 23 bulan penantiannya. 

Gol ini menjadi kali kedua sepanjang kiprah El Shaarawy bersama Gli Azzurri. Namun, dia harus menunggu hampir 2 tahun sejak mencetak gol pertamanya pada November 2012.

Tak heran, pada laga di Baku, El Shaarawy memiliki motivasi khusus. "Saya sangat lapar mencetak gol. Beberapa peluang pertama tak masuk, tetapi untungnya saya bisa melakukannya. Saya merasa bahagia bisa mencetak gol," katanya.

Kemenangan ini bermakna penting untuk Italia. Pasukan Antonio Conte telah mengamankan tiket lolos otomatis ke Piala Eropa 2016 di Prancis. Kini, mereka menduduki puncak klasemen Grup H dengan koleksi 21 poin dari sembilan pertandingan.

El Shaarawy pun mengungkapkan resep kemenangan timnya. "Kami menyadari betapa pentingnya pertandingan ini untuk lolos. Jadi, kami menyiapkan diri sangat baik sepanjang pekan. Kami juga bermain dengan konsentrasi, karakter, dan hati," tuturnya.

Akan tetapi, kemenangan ini tak cukup bagi El Shaarawy. Sebab, meski sudah mengamankan satu tempat di Prancis, Italia masih bisa tergusur dari puncak klasemen. Mereka masih harus bersua Norwegia pada partai pamungkas kualifikasi di Stadion Olimpico, Roma, Selasa (31/10/2015). Kini, Norwegia terpaut dua poin dari Italia.

"Kami bermain di kandang dan tak boleh meremehkan pertandingan ini. Kami bisa meraih tempat pertama di grup dan ingin merayakan kesuksesan lolos bersama banyak suporter di sana," kata El Shaarawy


Editor : Anju Christian Silaban
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X