Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ronaldinho Belum Berencana Pensiun

By Wieta Rachmatia - Sabtu, 3 Oktober 2015 | 07:15 WIB
Ronaldinho, berharap bisa merumput lebih lama lagi.
Buda Mendes/Getty Images
Ronaldinho, berharap bisa merumput lebih lama lagi.

Meski usianya sudah menginjak 35 tahun, Ronaldo de Assis Moreir alias Ronaldinho Gaucho belum berniat untuk gantung sepatu dalam waktu dekat. Kini ia dikabarkan tengah menunggu tawaran baru.

Seperti diketahui, Ronaldinho resmi dilepas Fluminense pada Senin (28/9). Ia hanya sempat membela klub tersebut selama dua bulan, atau lebih tepatnya sembilan pertandingan saja.

Meski saat ini tidak terikat dengan klub mana pun, Ronaldinho masih berhasrat untuk terus merumput. Menurut saudara laki-laki sekaligus agennya, Roberto Assis, Ronaldinho masih mampu untuk bermain.

"Pensiun? Tentu saja tidak. Lihat saja nanti kejutan yang datang dari Ronaldinho," kata Roberto Assis seperti dilansir ESPN.

"Dia harus merasa senang di lapangan dan merasa nyaman dengan dirinya sendiri. Dia punya keuntungan karena tidak pernah mengalami cedera serius. Saat ini ada beberapa tawaran untuknya, tetapi kami masih harus mengevaluasi tawaran tersebut," tuturnya.

Ronaldinho memulai karier bersama Gremio. Mantan striker tim nasional Brasil ini sempat membela sederet klub papan atas Eropa, mulai dari Paris Saint Germain, Barcelona, dan AC Milan. 

Sepanjang kariernya, Ronaldinho telah meraih sejumlah gelar bergengsi. Ia juga dinobatkan sebagai Pesepak Bola Terbaik Dunia pada 2004 dan 2005.


Editor : Wieta Rachmatia
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X