Gelandang timnas Belgia, Eden Hazard, mengaku hanya memiliki satu target bersama timnas tahun depan, juara Piala Eropa di Prancis!
Belgia sudah memastikan satu tempat pada putaran final Euro 2016. Mereka juga masih bertengger di peringkat ke-3 FIFA sehingga merasa memiliki modal cukup untuk berbicara banyak di ajang empat tahunan itu.
"Sasaran kami adalah menjuarai Euro 2016. Rasanya kami bisa menjuarainya. Kualitas para pemain cukup baik. Kami ingin melakukan sesuatu yang besar di Prancis tapi kami harus melakukan segalanya dengan baik," tutur Hazard.
Hazard sudah mencetak lima gol sepanjang babak kualifikasi, sama dengan Marouane Fellaini. Koleksi gol Hazard akan lebih banyak bila dua penalti yang diambilnya selama babak kualifikasi berhasil.
"Tapi saya akan membuat gol saat melawan Israel, Selasa (13/10). Menurut saya, Fellaini adalah pemain terbaik pada babak kualifikasi. Ia mencetak begitu banyak gol meski tak diturunkan di semua pertandingan," ungkap gelandang milik Chelsea itu.
Sayangnya, dari hasil jajak pendapat yang dibuat Mirror, hanya 20 persen suara yang percaya Belgia bisa juara Eropa.
Editor | : | |
Sumber | : | Mirror |
Komentar