Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Permainan Real Madrid Belum Puaskan Benitez

By Nugyasa Laksamana - Kamis, 1 Oktober 2015 | 12:39 WIB
Pelatih Real Madrid, Rafael Benitez, menghadiri konferensi pers jelang laga Liga Champions melawan Malmo di Stadion Swedbank, 29 September 2015.
JONATHAN NACKSTRAND/AFP
Pelatih Real Madrid, Rafael Benitez, menghadiri konferensi pers jelang laga Liga Champions melawan Malmo di Stadion Swedbank, 29 September 2015.

Pelatih Real Madrid, Rafael Benitez, mengaku bahagia dengan performa yang ditampilkan anak asuhnya kala mengalahkan Malmo dengan kedudukan 2-0 di Stadion Swedbank, Rabu (30/9/2015) waktu setempat. Akan tetapi, Benitez menginginkan agar timnya bermain lebih bagus lagi.

Pada laga itu, El Real tercatat menguasai 69 persen jalannya laga dan 21 kali tembakan. Adapun Cristiano Ronaldo menjadi pembeda dengan mencetak dua gol kemenangan Real Madrid pada menit ke-29 dan 90.

"Kami bermain sedikit lebih baik daripada yang kami lakukan saat melawan Malaga. Kami menguasai hampir 70 persen laga," ujar Benitez, seperti dikutip dari situs FourFourTwo, Kamis (1/10/2015).

Selanjutnya, Real Madrid akan menghadapi rival sekotanya, Atletico Madrid, pada lanjutan Primera Division di Stadion Vicente Calderon, Minggu (4/10/2015) waktu setempat. Benitez pun berharap pasukannya masih bisa menunjukkan performa yang lebih baik.

"Seorang manajer tidak akan pernah puas dan selalu mencari kesalahan untuk meningkatkan berbagai hal. Dua atau tiga ancaman dari mereka tercipta karena kesalahan. Saya sangat senang dengan penampilan tim ini, tetapi sudah menjadi tanggung jawab saya untuk memperbaiki segala hal," tutur pelatih asal Spanyol berusia 55 tahun tersebut.


Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber : FourFourTwo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X