Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Mourinho Selalu Gagal di St. James Park

By Anju Christian Silaban - Sabtu, 26 September 2015 | 15:24 WIB
Manajer Chelsea, Jose Mourinho.
Stu Forster/Getty Images
Manajer Chelsea, Jose Mourinho.

Manajer Chelsea, Jose Mourinho, menjelaskan alasan dirinya tak pernah meraih kemenangan di markas Newcastle, St. James Park, pada ajang Premier League. Dikatakan Mourinho, Newcastle selalu mencetak gol lebih banyak dibandingkan tim asuhannya.

Sepanjang kariernya, Mourinho sudah menjalani lima pertandingan di stadion tersebut. Hasilnya, Chelsea asuhan Mourinho mengalami tiga kekalahan dan dua imbang.

Ketika ditanyakan soal alasan di balik rapor merahnya, Mourinho menyatakan, "Mereka selalu mencetak satu gol lebih banyak ketimbang kami."

Pada lanjutan Premier League, Sabtu (26/9/2015), Chelsea bakal berkunjung ke stadion yang sama. Namun, Mourinho punya peluang besar untuk mengakhiri catatan negatifnya. Pasalnya, tim asuhan Steve McClaren selalu menderita kekalahan dalam empat pertandingan terakhir berbagai ajang.

Mourinho sendiri mengaku tak terkejut melihat kiprah The Magpies musim ini. "Liga ini memang sulit. Meski kalah melawan Watford, mereka tetaplah tim bagus," kata Mourinho.

Pertandingan antara Newcastle dan Chelsea tak cuma menyoal Mourinho, tetapi juga Loic Remy. Striker berkebangsaan Perancis ini sempat berseragam Newcastle pada musim 2014-2015.

Catatan pertemuan antara Remy dan mantan klubnya juga tak buruk. Dia mencetak satu gol dari dua pertandingan melawan Newcastle. Peluang Remy untuk tampil sejak menit pertama cukup terbuka mengingat Diego Costa harus menjalani skors.

Akan tetapi, Mourinho enggan memberikan garansi kepada Remy. Terkait sosok pengganti Costa di lini depan The Blues, Mourinho mengatakan, "Saya tak tahu. Jadi, saya belum bisa memberi tahu Anda."

Berikut ini adalah rapor Mourinho di St. James Park pada ajang Premier League:

15 Mei 2005 - Newcastle 1-1 Chelsea


Editor : Anju Christian Silaban
Sumber : Transfermarkt, Daily Star, Chelsea


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X