Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Atletico, Villarreal ke Puncak Klasemen

By Verdi Hendrawan - Minggu, 27 September 2015 | 06:03 WIB
Leo Baptistao, pahlawan kemenangan Villarreal atas Atletico Madrid
David Rogers/Getty Images
Leo Baptistao, pahlawan kemenangan Villarreal atas Atletico Madrid

Menjamu Atletico Madrid di Estadio El Madrigal, Sabtu (26/9/2015) waktu setempat, Villarreal berhasil meraih kemenangan tipis 1-0. Tiga poin tersebut membuat The Yellow Submarine untuk sementara memuncaki klasemen La Liga.

Tampil di hadapan pendukungnya sendiri, Villarreal sebenarnya lebih banyak berada di bawah tekanan Atletico. Tim arahan Marcelino Garcia itu juga tidak lebih baik dalam hal mencetak peluang.

Villarreal yang hanya memiliki 48 persen menguasan bola, mampu menciptakan lima peluang yang dua di antaranya mengarah langsung ke gawang Atletico. Sedangkan Los Colchoneros yang memiliki 52 persen penguasaan berhasil menciptakan sembilan peluang yang empat di antaranya tepat sasaran.

Namun, dari dua tembakan tepat sasaran yang dimiliki Villarreal, salah satunya berhasil menjadi gol. Tepatnya pada menit ke-14, pemain milik Atletico yang kini tengah dipinjamkan ke Villarreal, Leo Baptistao, berhasil mencetak satu-satunya gol yang tercipta pada pertandingan ini setelah bekerja sama dengan Roberto Soldado.

Kemenangan ini membuat Villarreal berhasil mengoleksi 16 poin untuk berada di puncak klasemen La Liga. Akan tetapi posisi tersebut masih bisa digeser oleh Cleta Vigo jika aberhasil meraih kemenangan atas Eibar.

Gol: Villarreal 1 (Baptistao 14') Atletico Madrid 0

Susunan pemain:

VILLARREAL: 13-Alphonse Areola, 2-Mario Gaspar, 11-Jaume Costa, 6-Víctor Ruíz, 24-Eric Bailly, 21-Bruno Soriano, 8-Jonathan dos Santos (18-Dennis Suarez 68'), 14-Manuel Trigueros (4-Tomas Pina 75'), 19-Samu Castillejo, 9-Roberto Soldado, 10-Leo Baptistao (26-Nahuel Leiva 46').

Pelatih: Marcelino Garcia Toral.

ATLETICO MADRID: 13-Jan Oblak, 3-Filipe Luis, 2-Diego Godín, 18-Jesus Gamez, 24-Jose Gimenez, 5-Tiago Mendes, 14-Gabriel Arenas (23-Luciano Vietto 46'), 17-Saul Niguez, 10-Oliver Torres (16-Angel Correa 66'), 11-Jackson Martínez (9-Fernando Torres 46'), 7-Antoine Griezmann.

Pelatih: Diego Simeone.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X