Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dalam Hitungan Hari, Mr Bee Akuisisi Saham Milan

By Jalu Wisnu Wirajati - Kamis, 1 Oktober 2015 | 08:30 WIB
Pengusaha asal Thailand, Bee Taechaubol (kiri), Patrick Kluivert, dan Fabio Cannavaro.
Charles Pertwee/Getty Images
Pengusaha asal Thailand, Bee Taechaubol (kiri), Patrick Kluivert, dan Fabio Cannavaro.

AC Milan mengonfirmasi, Bee Taechaubol atau akrab dipanggil Mr. Bee bakal merampungkan pembelian saham klub dalam beberapa hari ke depan. Mr Bee akan menggelontorkan 480 juta euro (sekitar Rp 7,8 triliun) untuk mengambil alih 48 persen saham klub.

Pada Rabu (30/9/2015), Mr Bee telah bertemu dengan Presiden Silvio Berlusconi di Milan. Keduanya berbincang selama tujuh jam.

Setelah pertemuan tersebut, Milan menyatakan bahwa Mr Bee telah memberikan garansi untuk merampungkan pembelian saham klub. "Mr Bee sudah menjelaskan kepada Presiden Silvio Berlusconi perihal tindakan apa yang akan dilakukan untuk menindaklanjuti kesepakatan pada 1 Agustus," bunyi pernyataan Milan.

"Mr Bee telah menegaskan ketertarikan negara-negara Asia terhadap AC Milan. Konsultan tengah bekerja untuk merampungkan rincian akhir sehingga kesepakatan bisa tuntas dalam beberapa hari ke depan," lanjut pernyataan tersebut," lanjut pernyataan tersebut.

Pernyataan Milan sekaligus menampik rumor penundaan oleh Mr Bee. Sebelumnya, Football Italia sempat melaporkan, kedua belah pihak berencana memundurkan tenggat antara 30 sampai 45 hari ke depan.

Pada Rabu (30/9/2015), Mr Bee telah bertemu dengan Presiden Silvio Berlusconi di Milan. Keduanya berbincang selama tujuh jam.
Setelah pertemuan tersebut, Milan menyatakan bahwa Mr Bee telah memberikan garansi untuk merampungkan pembelian saham klub. Mr Bee sudah menjelaskan kepada Presiden Silvio Berlusconi perihal tindakan apa yang akan dilakukan untuk menindaklanjuti kesepakatan pada 1 Agustus," bunyi pernyataan Milan.
"Mr Bee telah menegaskan ketertarikan negara-negara Asia terhadap AC Milan. Konsultan tengah bekerja untuk merampungkan rincian akhir sehingga kesepakatan bisa tuntas dalam beberapa hari ke depan," lanjut pernyataan tersebut," lanjut pernyataan tersebut.
Pernyataan Milan sekaligus menampik rumor penundaan oleh Mr Bee. Sebelumnya, Football Italia sempat melaporkan, kedua belah pihak berencana memundurkan tenggat antara 30 sampai 45 hari ke depan.


Editor : Anju Christian Silaban
Sumber : Football Italia, AC Milan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X