Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nitya/Greysia Juara Korea Terbuka!

By Firzie A. Idris - Minggu, 20 September 2015 | 14:45 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari (kiri)/Greysia Polii, mengembalikan kok dari pasangan Tiongkok, Wang Xiaoli/Yu Yang, pada perempat final Korea Terbuka di Seoul, Jumat (18/9/2015).
AFP PHOTO/JUNG YEON-JE
Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari (kiri)/Greysia Polii, mengembalikan kok dari pasangan Tiongkok, Wang Xiaoli/Yu Yang, pada perempat final Korea Terbuka di Seoul, Jumat (18/9/2015).

Pasangan ganda putri, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, mempersembahkan gelar bagi Indonesia di Korea Terbuka setelah menundukkan wakil tuan rumah, Chang Ye-na/Lee So-hee, 21-15, 21-18, Minggu (20/9/2015).

Nitya/Greysia yang tahun lalu meraih medali emas pada Asian Games di Korea bermain bagus sepanjang 48 menit pertandingan di SK Handball Stadium tersebut.

Meski tertinggal pada gim pertama hingga 7-11, Nitya/Greysia tetap tenang. Mengandalkan penempatan-penempatan kok yang cerdik, pasangan terbaik Indonesia tersebut berhasil menyamakan posisi pada 11-11.

Kedudukan bertahan imbang hingga 14-14, dan setelah itu Nitya/Greysia terus mendulang poin hingga memastikan gim pertama jadi milik mereka.

Nitya/Greysia bermain makin solid pada gim kedua. Mereka langsung unggul sejak awal gim dan hanya sekali tertinggal dari Chang/Lee, 2-3.

Chang/Lee mencetak tiga poin beruntun yang membawa mereka mendekat 11-15, tetapi Nitya/Greysia segera merespons dengan mencatat dua angka beruntun.

Chang/Lee makin mengancam dengan mendekat 18-19 setelah melalui reli sepanjang 64 pukulan. Nitya/Greysia membalas dengan mencatat dua poin beruntun yang memastikan mereka memenangi pertandingan.

Nitya/Greysia menjadi pasangan ganda putri Indonesia pertama yang meraih gelar di Korea Terbuka. Ini juga merupakan gelar turnamen superseries perdana mereka.

Ikuti perkembangan berita ini dalam liputan khusus:

Korea Terbuka 2015


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X