Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persela Berharap Dinaungi Dewi Fortuna

By Ary Wibowo - Senin, 7 September 2015 | 13:54 WIB
Yunan Ahmadi (Manager Persela)
Sahlul Fahmi/BOLA/JUARA.net
Yunan Ahmadi (Manager Persela)

Manajer Persela, Yunan Ahmadi, menilai timnya kurang beruntung gagal meraih poin penuh pada dua pertandingan Grup B Piala Presiden melawan Arema Cronus dan PSGC Ciamis. Ia pun berharap Persela bisa meraih kemenangan saat melawan Sriwijaya FC, Rabu (9/9/2015).

Melawan Arema, Persela sebenarnya mampu unggul lebih dulu berkat gol Mamadou Lamarana Diallo pada menit keenam. Namun, impian Persela meraup tiga poin pupus setelah Lancine Kone mencetak gol untuk menyamakan kedudukan pada masa injury time.

Sementara itu, ketika menghadapi PSGC, Persela tertinggal lebih dulu melalui gol Osas Saha. Meski tampak menguasai jalannya pertandingan, skuat asuhan Didik Ludianto itu baru bisa menyamakan kedudukan melalui torehan Agus Salim.

"Kami seperti kurang beruntung pada dua pertandingan sebelumnya. Semoga saja di pertandingan penentuan lawan Sriwijaya nanti dewi fortuna lebih berpihak kepada kami sehingga target lolos ke perempat final tercapai," harap Yunan.

Persela sementara menduduki peringkat ketiga klasemen Grup B dengan poin dua dari pertandingan.  Sementara itu, posisi pertama ditempati Arema dengan poin empat, di susul Sriwijaya dengan perolehan poin tiga.

Ikuti Liputan Khusus Piala Presiden 2015 di sini


Editor : Sahlul Fahmi
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X