Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

'Fiorentina Raih Scudetto? Masih Terlalu Dini'

By Verdi Hendrawan - Senin, 28 September 2015 | 05:32 WIB
Josip Ilicic
Claudio Villa/Inter/Getty Images
Josip Ilicic

Keberhasilan Fiorentina meraih kemenangan 4-1 atas Inter Milan, Senin (28/9/2015) dini hari WIB di Giuseppe Meazza, membuat Fiorentina bercokol di puncak klasemene Serie A. Namun, untuk berbicara tentang Scudetto bagi La Viola, ini semua masih terlalu awak bagi Josip Ilicic.

Fiorentina berhasil meraih kemenangan berkat gol penalti Ilicic pada menit keempat dan hattrick Nikola Kalinic pada menit ke-18, 23',dan 76'. Sedangkan Inter hanya mampu membalas satu melalui Mauro Icardi pada menit ke-60.

Ilicic menjadi salah satu bintang pertandingan berkat satu gol dan dua assist. Pemain asal Slovenia itu mengaku sangat senang dengan kemenangan besar Fiorentina yang didapat dari Inter yang belum pernah terkalahkan sebelumnya di Serie A 2015-16.

Kemenangan ini juga membuat Fiorentina akhirnya bisa kembali merasakan singgasana Serie A setelah terakhir kali pada 17 tahun silam. Tetapi musim kompetisi yang masih seumur jagung membuat Ilicic tidak yakin La Viola bisa meraih Scudetto karena kekuatan sebenarnya dari semua klub belum sepenuhnya terlihat.

"Kami sudah menunggu pertandingan ini, salah satu yang paling penting, karena kami ingin melihat pada tingkat mana kami bisa berada dan apa saja yang bisa kami lakukan," kata Ilicic kepada Sky Sport Italia.

"Semua ini masih permulaan dan masih ada jalan panjang yang harus kami hadapi. Scudetto? Tidak, ini semua masih terlalu dini. Kami akan mencoba untuk memenangkan sebanyak mungkin pertandingan yang kami bisa, kemudian menghitung poin dan melihat di posisi mana kami berada," lanjutnya.

Selain tentang keberhasilan Fiorentina menguasai puncak klasemen Serie A, Ilicic juga berbicara soal rahasia keberhasilan La Viola meraih kemenangan besar atas Inter.

"Kami memenangkan pertandingan ini hanya dengan bermain menekan yang membuat mereka tidak bisa bermain lebih mudah lagi bagi kami. Kami juga berhasil mencetak gol awal yang sangat penting untuk membuka ruang (pada permainan Inter)," ungkap Ilicic.

"Di bawah kepemimpinan Paulo Sousa, kami bermain menekan lebih banyak dan menjadi lebih sulit bagi lawan untuk menghadapi kami," lanjutnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Sky Sport Italia, Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X