Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Madrid Geser Barca, Ronaldo Belum Pecahkan Rekor

By Aloysius Gonsaga - Sabtu, 19 September 2015 | 23:02 WIB
Striker Real Madrid Karim Benzema menyundul bola untuk mencetak gol ke gawang Granada pada pertandingan La Liga di Santiago Bernabeu, Sabtu (19/9/2015).
AFP
Striker Real Madrid Karim Benzema menyundul bola untuk mencetak gol ke gawang Granada pada pertandingan La Liga di Santiago Bernabeu, Sabtu (19/9/2015).

Real Madrid menang tipis 1-0 atas Granada pada pekan keempat La Liga di Santiago Bernabeu, Sabtu (19/9/2015). Karim Benzema menjadi pahlawan Los Blancos karena mencetak gol kemenangan pada menit ke-55.

Raihan tiga poin dari pertandingan ini mengantar Madrid memimpin klasemen sementara dengan torehan 10 angka. Pasukan Rafael Benitez menggeser rival abadinya, Barcelona, yang baru akan bermain melawan Levante pada Senin (21/9). Barca untuk sementara hanya tertinggal satu poin, sehingga jika bisa meraih angka penuh di Camp Nou, maka sang juara bertahan akan kembali ke posisi teratas.

Namun, kemenangan Madrid menjadi tak sempurna lantaran Cristiano Ronaldo belum bisa memecahkan rekor Raul Gonzalez sebagai top scorer sepanjang masa El Real. Padahal, penyerang asal Portugal ini hanya perlu tambahan dua gol supaya mengalahkan torehan sang mantan Pangeran Bernabeu.

Madrid, yang menggelontorkan 10 gol ke gawang lawan dalam dua pertandingan terakhir karena menang 6-0 atas Espanyol dan 4-0 melawan Shakhtar Donetsk pada matchday pertama Liga Champions, menampilkan kekuatan terbaiknya. Hanya pemain termahal dunia, Gareth Bale, yang absen akibat cedera.

Meskipun demikian, Los Blancos kesulitan mencetak gol. Bahkan, gawang Keylor Navas sempat jebol pada menit ke-22 tetapi wasit menganulirnya karena Youssef El Arabi sudah lebih dulu dalam posisi offside saat mencetak gol.

Ronaldo pun tak beruntung. Pada menit ke-36 dia mendapat peluang untuk mencetak gol sehingga mengoleksi total 323 gol sepanjang kariernya bersama Madrid untuk menyamai rekor Raul. Sayang, si kulit bundar menghantam tiang gawang. Babak pertama berakhir 0-0.

Pada awal babak kedua, Madrid langsung bermain agresif sehingga mereka bisa mendapatkan gol pada menit ke-55. Benzema dengan sempurna menyundul umpan silang Isco untuk membuat Madrid memimpin 1-0 hingga akhir pertandingan.

- Susunan pemain

Real Madrid (4-2-3-1): Keylor Navas; Dani Carvajal, Raphael Varane, Pepe, Marcelo; Toni Kroos (Mateo Kovacic 62'), Luka Modric; Cristiano Ronaldo, Isco (Casemiro 85'), Lucas Vazquez; Karim Benzema (Denis Cheryshev 77')
Pelatih: Rafael Benitez

Granada (4-2-3-1): Andres Fernandez; Miguel Lopes, Matheus Doria, David Lomban, Cristiano Biraghi; Rene Krhin, Javi Moreno Marquez; Success Isaac (Robert Ibanez 61'), Ruben Rochina (Fran Rico 67'), Edgar Mendez (Nicolas Lopez 77'); Youssef El Arabi.
Pelatih: Jose Ramon Sandoval


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X