Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Minim Gelandang Sampai Januari 2016

By Ade Jayadireja - Jumat, 18 September 2015 | 13:32 WIB
Rafinha
Getty Images
Rafinha

Cedera lutut yang dialami Rafinha Alcantara menjadi kabar buruk buat Barcelona. Dengan masuknya pemain asal Spanyol itu ke ruang perawatan, pelatih Luis Enrique tak punya banyak pilihan di lini tengah.

Barca harus menjalani musim dengan stok gelandang terbatas sampai setidaknya Januari 2016. Tanpa Rafinha, kini Blaugrana punya lima pemain yang bisa mengisi lini tengah.

Tiga gelandang sentral yang tersedia saat ini adalah Ivan Rakitic, Andres Iniesta, dan Sergi Robero. Sementara itu, Sergio Busquets dan Javier Mascherano biasa menempati posisi gelandang bertahan.

Sebenarnya ada nama Arda Turan, tetapi gelandang asal Turki itu baru bisa memperkuat klub pada awal tahun depan menyusul sanksi FIFA terhadap Barcelona. Sementara Turan belum bisa dimainkan, Sergi Roberto adalah pelapis yang pas untuk Rakitic dan Iniesta.

Ada kemungkinan Enrique akan memanggil Gerard Gumbau dari Barcelona B. Pemain berusia 20 tahun itu ikut terlibat dalam matchday pertama fase grup Liga Champions, Rabu (16/9/2015).


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : AS


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X