Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, berhasil memenangi balapan GP San Marino, Minggu (13/9/2015). Marquez menaklukkan Sirkuit Misano jauh di depan dua pebalap Yamaha yang sedang berebut menjadi juara dunia, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
Lorenzo yang start dari posisi terdepan langsung melesat cepat meninggalkan lawan-lawannya sejak balapan dimulai. Marquez dan Rossi mengikuti dari posisi kedua dan ketiga.
Balapan agak terganggu karena hujan rintik-rintik yang mengguyur lintasan. Akibatnya, sejak lap keenam sejumlah pebalap bergiliran masuk pit untuk mengganti motor dengan ban basah.
It's a three way fight at the front of the #MotoGP race. The weather producing incredible racing at the #SanMarinoGP pic.twitter.com/mSJ5EVTKzZ
— MotoGP™ (@MotoGP) September 13, 2015
Lorenzo, Marqeuz, dan Rossi yang memimpin di posisi tiga besar juga masuk pit pada lap ketujuh. Saat kembali ke lintasan pada lap kedelapan, Marquez memimpin di depan Lorenzo.
Pada lap ke-14 rossi menyodok ke posisi kedua menggeser tempat Marquez. Pada lap ke-16, Rossi kembali naik satu tingkat dan untuk kali pertama memimpin balapan di depan Lorenzo.
Untuk kedua kalinya, Lorenzo masuk ke pit pada lap ke-20. Namun, tak lama berselang, pebalap Spanyol itu terjatuh pada tikungan ke-15 lap ke 21 dan mengakhiri balapan lebih awal.
An incredible mistake from @lorenzo99 who crashes out of the #MotoGP race. A serious blow to his championship. pic.twitter.com/ILXPPnTN7H
— MotoGP™ (@MotoGP) September 13, 2015
Pada lap ke-21, Rossi masuk pit. Namun, sejak saat itu ia tertinggal jauh di posisi kelima. Sementara itu, Marquez yang sudah lebih dulu masuk pit terus memimpin di posisi terdepan.
Hingga balapan berakhir, Marquez terus memimpin di posisi terdepan. Sementara itu Rossi bertahan di posisi kelima. Hasil ini membuat rekor podium Rossi terhenti pada seri ke-13.
Bagi Marquez, ini merupakan kemenangan keempat musim ini. Sebelumnya, ia telah lebih dulu memetik kemenangan di GP Amerika, GP Jerman, dan GP Indianapolis.
For the first time in #MotoGP @marcmarquez93 wins the #SanMarinoGP, battling through the mayhem pic.twitter.com/vjrzLA3q5H
— MotoGP™ (@MotoGP) September 13, 2015
Hasil GP San Marino:
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | juara.net |
Komentar