Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jerry Lolowang Rintis Usaha Kuliner dan EO

By Fajar Mutaqin Ahmad - Minggu, 13 September 2015 | 10:05 WIB
Jerry Lolowang, fokus di bisnis selain bola basket.
Eko Widodo/BOLA
Jerry Lolowang, fokus di bisnis selain bola basket.

Jerry Lolowang (29) berada di simpang jalan apakah melanjutkan karier bola basket atau banting setir.

Guard Satya Wacana itu memang tengah bermasalah dengan cedera lutut.

“Saya masih belum bisa memutuskan apakah melanjutkan karier di basket atau berhenti,” ucap Jerry di sela-sela acara Junior NBA di Pluit, Jakarta Utara, beberapa waktu lalu.

Jerry saat itu hadir bersama sang kekasih Truly Christina. Ada kabar menggembirakan saat ia bertemu BOLA saat itu.

“Kanker saya sudah hilang, Mas. Sekarang 100 persen sembuh,” ucap Jerry antusias.

Jerry sempat harus istirahat total dari bola basket karena divonis kanker testis dua tahun lalu.

Ia harus menjalani pengobatan intensif di Penang.

Saat itu, insan basket Indonesia bergotong royong membantu meringankan beban Jerry.

Dua usaha yang tengah ditekuni adalah kuliner dan pijat refleksi.

“Kalau pijat refleksi itu membantu teman. Lokasinya di Solo dan pasarnya kelas menengah ke bawah,” ucap pria kelahiran Solo, 17 Desember 1986.

“Yang milik saya dan harus fokus adalah membuka tempat makan bernama Bisbro. Tempat makan itu bertema terminal tempo dulu,” ucap Jerry, pria setinggi 178 cm ini.

Jerry juga mencoba menjadi penata acara (EO) bernama HoloBis.

“Acara terdekat ini adalah sarasehan calon Wali Kota Solo. Temanya, Apakah Solo Kota yang Layak untuk Anak,” ujar Jerry, Jumat (11/9).

Wah, luar biasa, Jerry!

Penulis: Eko Widodo

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor :
Sumber : Harian BOLA 12 September 2015


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X