Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, tidak ingin menyalahkan tim nasional Inggris atas cedera yang dialami Fabian Delph. Menurut dia, Delph hanya sial karena mengalami cedera lagi.
Fabian Delph hanya tampil tak kurang dari semenit ketika membela tim nasional Inggris dalam laga kontra Swiss tengah pekan lalu. Delph mengalami cedera hamstring dan diprediksi bakal menepi selama enam pekan.
Meski demikian, manajer Manuel Pellegrini tidak ingin menyalahkan timnas atas cedera Delph. Pasalnya, ini merupakan cedera kedua yang dialami Delph setelah sebelumnya mengalami masalah otot paha di laga pramusim.
"Ketika pemain membela tim nasional, saya percaya pada manajer mereka dan cara staff pendukung bekerja karena mereka adalah profesional panutan. Ini hanya momen kesialan Fabian Delph, bukan masalah dari pemanasan atau cara kerja skuat Inggris," kata Pellegrini seperti dikutip ESPN.
"Tentu saja ini bukan cara terbaik untuk memulai (musim), tetapi saya pikir Fabian Delph harus memiliki pemikiran kuat. Dia harus mengerti hal seperti ini bisa saja terjadi. Namun, dia pemain profesional dan bisa kembali secepat mungkin," jelas pria Cile itu.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Sumber | : | ESPN |
Komentar