benar dirubuhkan seperti saat ini.
PBR merupakan klub yang terakhir kali memanfaatkan stadion yang akan disulap sebagai terminal MRT tersebut. Dalam persiapan mengikuti Piala Presiden, Kim Jeffrey Kurniawan dkk. berlatih di stadion yang sebelumnya menjadi markas Persija itu sekitar satu pekan.
Kondisi rumput yang tak lagi bagus seperti saat masih aktif digunakan tak jadi soal. Dejan tetap menginstruksikan pemainnya untuk melahap menu latihan di atas rumput yang sudah mulai menguning.
"Saya masih ingat betul kala masih menjadi pemain merasakan indahnya Stadion lebak Bulus. Di setiap sudut tribun selalu ada nyanyian suporter. Saya pasti sangat rindu," kata Dejan.
Kala sebagai pemain, Dejan sempat berseragam tiga klub, yakni Persebaya (1995–1996), Persita (1996–1997), dan Persema (1997).
Kini, dipastikan sudah tak ada lagi nyanyian suporter di tribun. Sebab, sejak awal September tribun-tribun beton yang memagari lapangan sudah dirubuhkan secara bertahap.
Editor | : | Kukuh Wahyudi |
Sumber | : | juara.net |
Komentar