Pelatih PSM Makassar, Assegaf Razak, mengaku tidak risau meski skuatnya ditahan imbang 2-2 oleh klub amatir, Putra Banca di Stadion Andi Mattalata Mattoangin, Rabu (26/8) malam.
"PSM mendapat pelajaran berharga dari pertandingan tadi. Semoga dalam waktu tersisa, kami bisa memperbaiki kesalahan," ujar Assegaf Razak kepada Juara.net usai pertandingan.
Terkait dengan penampilan lini belakang yang di bawah standar, Assegaf berkilah Agung dan Maulana baru pulih dari cedera. "Sebenarnya inilah alasan saya meminta manajemen mendatangkan stoper asing karena sulit buat PSM kalau hanya mengandalkan Agung dan Maulana di Piala Presiden," papar Assegaf.
Disisi lain, Sumirlan, Direktur Teknik PSM tidak ingin menyalahkan pemainnya. "Memang tidak mudah mengalahkan tim amatir seperti Putra Banca yang punya motivasi tinggi untuk mengimbang PSM. Apalagi, delapan puluh persen materi lawan adalah eks PSM juga," papar Sumirlan kepada Juara.net.
Hal senada dikatakan Syamsul. Menurut eks gelandang timnas senior ini, hasil imbang tersebut wajar karena pemain PSM dan Putra Banca sudah saling mengenal satu sama lain.
"Saya yakin tim pelatih sudah punya solusi yang terbaik agar PSM bisa tampil maksimal di Piala Presiden nanti," kata Syamsul yang di Liga Ramadhan 2015 membawa Putra Banca menembus semifinal.
Editor | : | Abdi Satria |
Sumber | : | juara.net |
Komentar