Burnley ternyata percaya takhayul. Klub asal Inggris itu menggunakan jasa paranormal untuk mengusir badai cedera.
Sudah lima pemain Burnley yang masuk ruang perawatan dalam 18 bulan terakhir. Mereka adalah Sam Vokes, Kevin Long, Dean Marney, Ashley Barnes, dan Lucas Jutkiewicz.
Guna mengatasi masalah cedera, Burnley memanggil seorang yang dipercaya adalah paranormal bernama Kevin Carlyon. Pria asal Inggris itu dikenal dengan julukan Kev "Si Penyihir".
Setelah mengadakan peninjauan, Kev "Si Penyihir" berkesimpulan bahwa akar dari masalah Burnley adalah sebuah kutukan yang sudah bersemayam di tubuh klub sejak pertengahan 1990-an.
"Dengan semua cedera yang sama persis, tampaknya ada iblis jahat di klub ini," tutur Kev seperti dilansir Daily Telegraph.
"Mantra itu kemungkinan besar dialamatkan kepada Burnley sekitar 20 tahun lalu. Ini akan meningkat dan mulai memengaruhi area lain dari klub. Dukungan keuangan bisa hilang atau mungkin akan timbul masalah dalam hal pemeliharaan," imbuh Kev.
Saat ini, Burnley berkompetisi di Divisi Championship. Mereka sedang bercokol di posisi kesembilan dengan koleksi delapan poin dari lima pertandingan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Daily Telegraph |
Komentar