0, tiga di antaranya bahkan melibatkan klub-klub elite seperti Real Madrid, Valencia, dan Sevilla.
Madrid tertahan di markas tim promosi, Sporting Gijon, sedangkan Valencia dan Sevilla masing-masing dibuat terpaksa menerima hasil imbang oleh Rayo Vallecano dan Malaga.
Di lain pihak, Barcelona dan Atletico Madrid sukses mengantongi poin penuh setelah meraih kemenangan tipis 1-0 atas Athletic Bilbao dan Las Palmas.
Berikut adalah susunan tim terbaik pekan perdana La Liga 2015/16.
Formasi : 4-1-3-2
Pelatih:
Jose Luis Mendillibar 8,5 (Eibar)
Mengukir tinta emas dalam sejarah sebagai pelatih pertama yang sanggup membawa klubnya memuncaki klasemen sementara La Liga.
Kiper:
Tono 8,5 (Vallecano)
Menggagalkan tiga peluang bersih Valencia sekaligus membuat gawangnya tetap steril hingga bubaran.
Bek:
Sergi Roberto 7,5 (Barcelona)
Opsi darurat pengganti Dani Alves ini ternyata mampu bermain baik. Dia ikut terlibat dalam proses gol kemenangan tim.
Bernardo Espinosa 8 (Gijon)
Sukses mengorganisasi lini pertahanan tim sewaktu menghadapi serbuan dari barisan depan Real Madrid.
Shkodran Mustafi 7,5 (Valencia)
Tampil konsisten mengawal area kotak penalti. Mencatat tiga intersep, lima sapuan, serta dua kali memblok tembakan lawan.
Antonio Luna 8,5 (Eibar)
Berandil mengkreasi gol pembuka tim melalui operan matang kepada Adrian Gonzalez.
Gelandang:
Adrian Gonzalez 7,5 (Eibar)
Bermain efektif saat membantu serangan tim. Melepaskan dua tembakan ke arah gawang yang salah satunya berbuah gol.
Salva Sevilla 7,5 (Espanyol)
Menorehkan gol kemenangan lewat sepakan bebas melengkung dari jarak 20 meter.
Gonzalo Escalante 8 (Eibar)
Tak cuma menyumbangkan satu gol, gelandang berkebangsaan Argentina ini juga aktif dalam hal menghalau serangan musuh.
Nordin Amrabat 7,5 (Malaga)
Paling sering melakukan aksi ofensif berupa lima tembakan (dua ke gawang) dan tiga operan kunci kepada rekan setim.
Penyerang:
Roberto Soldado 7,5 (Villarreal)
Eks striker Tottenham ini meninggalkan kesan positif di laga debut berkat sumbangsih gol ke gawang Real Betis.
Luis Suarez 7,5 (Barcelona)
Kecerdikannya meloloskan diri dari pengawalan bek Bilbao telah berujung poin penuh perdana bagi Blaugrana.
Editor | : | Indra Citra Sena |
Sumber | : | Harian BOLA (Indra Citra Sena) |
Komentar