Striker Liverpool, Mario Balotelli, mengaku tidak sabar kembali berseragam AC Milan. Penyerang asal Italia itu mengungkapkan, Milan selalu berada di hatinya.
Liverpool dan Milan dilaporkan telah menyepakati kepindahan Balotelli dengan status pinjaman. Pemain berusia 25 tahun ini direncanakan menjalani tes medis di markas I Rossoneri, Selasa (25/8/2015).
The Reds mendatangkan Balotelli dengan banderol 16 juta pound atau sekitar 347 miliar rupiah. Akan tetapi, Balotelli dinilai tidak tampil maksimal karena hanya mampu mencetak empat gol dari 28 penampilannya di bawah asuhan manajer Brendan Rodgers.
"Saya senang bisa kembali, sekarang saya hanya tinggal menunggu agar dapat kembali mulai berlatih. Fisik saya bagus, hanya perlu berlatih bersama tim. Saya begitu termotivasi," kata Balotelli.
"Apakah saya membayangkan kembali ke Milan? Ya, Milan selalu di hati saya dan selalu berharap dapat kembali," ujar dia.
"Apakah saya akan mengakhiri karier di Milan? Saya harus bekerja keras dan tampil bagus tahun ini, kemudian saya akan memikirkan soal itu," tuturnya.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar