Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fenomena 6 Pemain Pulang Kampung Ramaikan La Liga

By Firzie A. Idris - Kamis, 10 September 2015 | 06:39 WIB
Roberto Soldado, menemukan kembali ketajaman setelah mudik ke La Liga.
Manuel Queimadelos Alonso/Getty Images
Roberto Soldado, menemukan kembali ketajaman setelah mudik ke La Liga.

Jendela transfer La Liga 2015/16 telah ditutup per 31 Agustus 2015 pukul 23.59 waktu setempat. Sebagian besar kontestan mampu memaksimalkan periode belanja pemain dengan baik berkat keberhasilan merekrut amunisi baru yang berkualitas.

Bila dicermati, terdapat sebuah fenomena menarik yang terjadi selama bursa transfer musim panas berlangsung, yakni kembalinya para perantau seperti Roberto Soldado, Filipe Luis, Fernando Llorente, Adrian Lopez, dan Joaquin Sanchez.  

Keempat pemain itu pulang kampung setelah mencicipi sensasi merumput di luar Spanyol. Kecuali Llorente dan Joaquin, para perantau lain terbilang gagal, bahkan cenderung meredup bersama klub masing-masing.

Soldado tergusur ke bangku cadangan Tottenham akibat kalah tajam dari Harry Kane, demikian pula dengan Filipe Luis (Chelsea) dan Adrian (Porto) yang mesti kesulitan dalam mendapatkan kesempatan bermain sepanjang musim lalu.

"Bergabung ke Villarreal merupakan langkah penting dalam karier saya. Saat tawaran mereka tiba, saya tidak ragu karena itulah kesempatan emas untuk kembali ke Spanyol," kata Soldado seperti dikutip dari Marca.

Selain perantau luar Spanyol, terdapat satu pemain lagi yang tergolong sebagai pemudik, yaitu Asier Illarramendi. Dia kembali ke pelukan klub lamanya, Real Sociedad, setelah melewati dua musim mengecewakan di Real Madrid.

Illarra hanya menjadi opsi pelapis gelandang reguler Los Blancos seperti Toni Kroos, James Rodriguez, Luka Modric, dan Isco Alarcon. Padahal, ia sempat digadang-gadang meneruskan jejak Xabi Alonso, yang notabene juga berasal dari Sociedad.


Editor : Indra Citra Sena
Sumber : Mingguan BOLA (Indra Citra Sena)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X