Kapten Persib, Atep (30), mengaku tegang saat menyaksikan lewat layar kaca kala rekan-rekannya bertarung kontra Persebaya pada laga kedua Grup A Piala Presiden di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (6/9/2015).
"Wah, rasanya tegang sekali. Saya lebih baik ikut bertanding ketimbang hanya menonton. Apalagi, Persebaya juga tampil bagus. Untung kami bisa mencetak gol cepat di babak pertama" ujar Atep kepada JUARA.net.
Atep menonton laga yang berjalan ketat itu bersama keluarga besarnya di kediaman orang tua di Cianjur, Jawa Barat.
Pemain bernomor punggung tujuh itu terpaksa absen menghadapi Bajul Ijo lantaran masih dalam suasana duka menyusul wafatnya ayah tercinta.
"Saya tak mau hanya jadi penonton saat melawan Martapura FC nanti. Saya ingin ikut berjuang bersama teman-teman di lapangan," tuturnya.
Jika diberikan kepercayaan untuk tampil, Atep akan berusaha keras membawa Persib meraih kemenangan sebagai persembahan terakhir buat almarhum ayahnya.
Ikuti Liputan Khusus Piala Presiden 2015 di sini
Editor | : | Budi Kresnadi |
Sumber | : | juara.net |
Komentar